Dadang Supriatna: Pemuda Harus Bersatu Bangkitkan Ekonomi Kabupaten Bandung

28 Oktober 2021, 10:30 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna saat menghadiri upacara Peringatan Sumpah Pemuda hari ini Kamis, 28 Oktober 2021. /Budi Satria/prfmnews

PRFMNEWS - Bupati Bandung Dadang Supriatna memimpin upacara Sumpah Pemuda tingkat Kabupaten Bandung di Lapang Upakarti, Soreang, Kabupaten Bandung hari ini Kamis, 28 Oktober 2021.

Dalam kesempatan itu, Dadang meminta para pemuda di Kabupaten Bandung untuk bersatu dan bersama-sama membantu memulihkan ekonomi di Kabupaten Bandung pasca pandemi covid-19.

"Saat ini kita dari ujian yang luar biasa hari ini dengan kondisi pandemi, pemuda harus bersama-sama bersatu untuk bangkit dalam rangka pertumbuhan ekonomi," kata Dadang seusai upacara.

Baca Juga: Tarif Parkir di Kota Bandung Bakal Naik di Awal Tahun 2022, DPRD Kota Bandung Beri Tanggapan Begini

Tema sumpah pemuda tahun ini adalah 'Bersatu, Bangkit, dan Tumbuh'.

Dadang harap tema sumpah pemuda tahun ini mendorong peran pemuda untuk bersatu membangkitkan Kabupaten Bandung.

"Saya apresiasi dengan adanya sumpah pemuda ini dengan tema bersatu, bangkit, dan tumbuh semoga pemuda di Kabupaten Bandung semua harus berkumpul dan bersatu untuk menumbuhkan ekonomi di Kabupaten Bandung," katanya.

Dadang tak memungkiri jika pemuda memiliki peran penting dalam pembangunan kabupaten Bandung.

Baca Juga: Ada Dugaan Kasus Kecurangan Seleksi CPNS, Tjahjo: Kecurangan ini Harus Diusut

Baca Juga: Waspada! Daerah-daerah ini Berpotensi Hujan Lebat yang Disertai Petir dan Angin Kencang Hari ini

Menurut dia banyak hal telah diberikan pemuda-pemuda untuk kemajuan Kabupaten Bandung.

"Semua ada peran para pemuda, dan di Kabupaten Bandung saat ini banyak pemuda-pemudi yang berprestasi," tegasnya.

Dia berharap para pemuda di Kabupaten Bandung pun bisa terus berprestasi dan memberikan kontribusi untuk memajukan Kabupaten Bandung.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler