Meski Masih Ditutup Pengunjung Bisa Kunjungi Museum Konferensi Asia Afrika Lewat Tour Virtual

26 Juli 2020, 10:29 WIB
Ilustrasi Tour Virtual Museum KAA. *Official Museum KAA /

PRFMNEWS - Selama pandemi Covid-19, Museum Konferensi Asia Afrika masih ditutup untuk umum. Namun, bagi anda yang kangen berwisata ke Museum KAA tidak perlu khawatir karena pengelola kini menghadirkan fitur "Tour Virtual".

Kepala Museum Konferensi Asia Afrika (MKAA), Meinarti Fauzi mengatakan tour virtual ini sebetulnya sudah digagas sejak 2013 lalu. Namun seiring berjalannya waktu, pengelola terus memberikan terobosan baru sehingga tour virtual ini bisa diakses melalui gadget.

"Sejak 2018 ada pembaharuan jadi bisa diakses melalui gadget dan di tahun 2019 ada konten interaktif lagi. Pengunjung seolah-olah ada di dalam KAA bisa mendengarkan juga pidato Bung Karno saat KAA," ujarnya saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Minggu (26/7/2020).

Baca Juga: Kota Bandung Terasa Dingin dari Biasanya, Ternyata Ini Penyebabnya

Meinarti menjelaskan, bagi warga yang ingin mengikuti tour virtual ini cukup mudah sekali.

"Bisa akses di www.asianafricanmuseum.org atau lebih mudah lagi ke Instagram Museum KAA," jelasnya.

Sejak pandemi Covid-19, pengelola Museum KAA memfokuskan kunjungan warga ke tour virtual ini. Bahkan setiap akhir pekan ada diskusi interaktif mengenai Konperensi Asia Afrika.

Baca Juga: Kini Warga Bisa Beli Tiket Kapal Penyeberangan Secara Online Melalui “Ferizy”

Disinggung mengenai kapan Museum KAA kembali dibuka untuk umum, Meinarti mengaku pihaknya masih menyiapkan protokol kesehatan dan juga restu dari Kementerian Luar Negeri.

"Kami masih siapkan sarana dan prasarana protokol Covid-19," pungkasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler