Hasil Nations League Tadi Malam: Spanyol Tahan Jerman, Rusia Bungkam Serbia

- 4 September 2020, 06:50 WIB
Jerman vs Spanyol. (foto: Twitter.com/@EURO2020)**
Jerman vs Spanyol. (foto: Twitter.com/@EURO2020)** /

PRFMNEWS - Gol dramatis Jose Luis Gaya pada masa injury time membawa Spanyol menahan imbang Jerman 1-1 pada laga Nations League yang berlangsung di Stadion Mercedez Benz Arena, Jumat 4 September 2020 dini hari.

Sementara itu gol Jerman dicetak oleh Timo Werner pada menit 51. Berkat hasil imbang ini, kedua raksasa Eropa itu gagal memimpin klasemen Grup 4 Liga A.

Di laga lain, Ukraina sukses mengemas tiga poin usai mengalahkan Swiss dengan skor 2-1 pada laga yang berlangsung di Arena Lviv, Jumat 4 September 2020.

Baca Juga: Bantuan Uang Rp600 Ribu per Bulan Bagi Pegawai Berpeluang Diperpanjang hingga 2021

Dua gol kemenangan Ukraina dicetak oleh Andriy Yarmolenko dan Oleksandr Zinchenko. Sedangkan satu gol penghibur Swiss lahir melalui penyerang Haris Seferovic.

Hasil ini membawa Ukraina memuncaki klasemen Grup A4, di atas Spanyol dan Jerman yang bermain imbang 1-1 pada saat bersamaan.

Di Grup B3, Rusia mengawali penampilannya di Nations League dengan kemenangan 3-1 atas Serbia.

Pada laga yang digelar di VTB Arena, Moskow, Jumat 4 September itu, semua gol tercipta pada babak kedua.

Baca Juga: Gudang Sparepart Mobil di Majalaya Terbakar, Satu Fortuner dan Tiga Mobil Lainnya Hangus

Gol Rusia disumbangkan oleh Artem Dzyuba pada menit 48 dan 81, serta Vyacheslav Karavaev pada menit 69.

Sementara satu gol Serbia dicetak melalui tendangan Aleksandar Mitrovic pada menit 78.

Berikut hasil lengkap Nations League yang berlangsung tadi malam:

Liga A Grup 4
Jerman 1-1 Spanyol
Ukraina 2-1 Swiss

Liga B Grup 3
Rusia 3-1 Serbia
Turki 0-1 Hongaria

Liga B Grup 4
Bulgaria 1-1 Irlandia
Finlandia 0-1 Wales

Baca Juga: Ingin Nonton Bioskop dari Mobil di Drive In Cinema Kiara Artha Park? Berikut Harga Tiketnya

Liga C
Moldova 1-1 Kosovo
Slovenia 0-0 Yunani

Liga D
Latvia 0-0 Andorra
Kepulauan Faroe 3-2 Malta.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah