Tiket Piala Dunia U-17 Mulai Dijual Hari Ini, Berikut Harga dan Cara Pembeliannya

- 16 September 2023, 13:44 WIB
Ilustrasi Piala Dunia U-17
Ilustrasi Piala Dunia U-17 /PIKIRAN RAKYAT

Baca Juga: Menurut Cak Imin, Biasanya Koalisi yang Ada PKB jadi Pemenang Pemilu

Hasil undian tersebut menempatkan Indonesia sebagai tuan rumah dalam Grup A bersama dengan Ekuador, Maroko, dan Panama.

Grup B akan diisi oleh Spanyol, Mali, Uzbekistan, dan Kanada.

Grup C akan menjadi tuan rumah bagi Brasil, Inggris, Iran, dan Kaledonia Baru.

Sementara itu, Grup D akan terdiri dari Jepang, Argentina, Senegal, dan Polandia. Grup E akan menampilkan Prancis, Korea Selatan, Amerika Serikat, dan Burkina Faso.

Terakhir, Grup F akan ditempati oleh Meksiko, Jerman, Selandia Baru, dan Venezuela.

Baca Juga: DPRD Titip Pj Wali Kota Bandung Bisa Atasi Masalah Sampah dan Banjir

Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di empat stadion yang berbeda, yaitu Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya, Jawa Timur, Stadion Jalak Harupat di Bandung, Jawa Barat, dan Stadion Manahan di Solo, Jawa Tengah.

Di babak penyisihan grup, enam tim juara grup, enam runner-up, dan empat tim peringkat tiga terbaik akan melanjutkan ke babak 16 besar.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah