1.000-an Volunteer Akan Terlibat dalam Piala Dunia U-17 di Indonesia

- 4 September 2023, 20:30 WIB
Voluteer Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.
Voluteer Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. /

PRFMNEWS - Piala Dunia U-17 2023 yang akan digelar di Indonesia kian dekat. Berbagai persiapan pun terus dimatangkan untuk kesuksesan pesta sepak bola empat tahunan ini.

Saat ini proses pendaftaran rekrutmen volunteer Piala Dunia U-17 sudah ditutup. Nantinya akan terpilih sekitar 1.000-an volunteer yang akan bertugas di berbagai area pertandingan dan non pertandingan Piala Dunia U-17 yang akan digelar di Jakarta, Bandung, Solo, dan Surabaya.

Dikarena banyaknya minat positif yang diterima, pendaftaran program volunteer Piala Dunia U-17 terbatas pada kandidat yang mendaftar program Volunteer Piala Dunia U-20. Prioritas akan diberikan kepada volunteer yang telah melalui proses wawancara awal tahun ini.

Baca Juga: FIFA Luncurkan Logo dan Maskot Piala Dunia U-17, Bacuya Hadir Kembali

Nantinya setiap kandidat akan menerima pertanyaan tambahan mengenaiminat dan kesediaan mereka untuk berpartisipasi sebagai volunteer di Piala Dunia U-17 untuk dipertimbangkan kembali.

Seluruh proses pendaftaran akan dilakukan melalui Platform Volunteer FIFA. Semua pendaftar volunteer pun diminta agar paspor/kartu identitas para kandidat dalam keadaan siap saat proses pengisian di platform.

Tahapan proses rekrutmen terdiri dari pendaftaran, penyaringan, menerima tawaran peran, menghadiri pelatihan, memilih shift, akreditasi dan seragam, dan hingga akhirnya mampu mengambil peran dalam turnamen yang luar biasa ini.

Baca Juga: Dukung Piala Dunia U-17 di Bandung, Pembangunan Gerbang Tol Padaleunyi KM 151 Dikebut

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah