Erick Thohir : FIFA Sepakat Pakai 4 Stadion untuk Venue Piala Dunia U-17 2023

- 8 Agustus 2023, 11:30 WIB
Erick Thohir saat meninjau ruang ganti pemain di Stadion si Jalak Harupat Sabtu, 11 Maret 2023.
Erick Thohir saat meninjau ruang ganti pemain di Stadion si Jalak Harupat Sabtu, 11 Maret 2023. /PSSI/

PRFMNEWS - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan, FIFA sudah sepakat untuk memakai empat venue di Piala Dunia U-17 2023. Hal itu berdasarkan hasil rapat antara federasi dengan otoritas sepak bola dunia itu.

Adapun empat stadion yang dimaksud adalah Jakarta International Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

"Dari delapan stadion, kemarin hasil rapat dengan FIFA, kita akhirnya sepakat empat stadion. Kenapa empat stadion juga, memikirkan logistik, terbang ke sini, terbang ke sini, kan itu semua harus diperhitungkan," kata Erick usai mendampingi Presiden Jokowi meresmikan Indonesia Arena di Gelora Bung Karno,mengutip dari ANTARA, Selasa, 8 Agustus 2023.

Baca Juga: Piala Dunia U 17 Direncanakan Hanya Digelar di Pulau Jawa, ini Tempatnya

Namun, Erick juga menyebut, pengumuman resmi baru akan diberitakan FIFA nantinya. Waktu terus bergerak, apalagi hanya tersisa 94 hari lagi menuju sepak mula Piala Dunia U-17 2023.

"Tinggal 94 hari lagi menuju Piala Dunia U-17 dan tentu dana yang harus digelontorkan harus seefisien mungkin. Karena itu, dari delapan stadion, hasil rapat dengan FIFA, kita sepakat pakai empat stadion," ujar Erick.

Akan ada dua grup yang bertanding di Jakarta, kemudian dua grup di Bandung, satu grup di Surabaya, dan satu grup di Solo, ujar Erick. PSSI juga mengusulkan tim nasional Indonesia bertanding di Jakarta. Selain itu pembukaan juga diselenggarakan di Jakarta, sedangkan pertandingan semifinal dan final digelar di Solo.

Baca Juga: Ini Tiga Hal yang Diperiksa FIFA di Stadion-stadion yang Disiapkan untuk Piala Dunia U 17

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah