Presiden Jokowi Ingin Indonesia Tembus Final Piala Dunia U 17, PSSI Siap Cari 22 Pemain Terbaik

- 13 Juli 2023, 08:45 WIB
Presiden Joko Widodo saat meninjau proses seleksi pemain Timnas U-17 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Rabu, 12 Juli 2023.
Presiden Joko Widodo saat meninjau proses seleksi pemain Timnas U-17 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Rabu, 12 Juli 2023. /PSSI/

PRFMNEWS - Saat meninjau proses seleksi pemain Timnas U-17 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Rabu, 12 Juli 2023 kemarin Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan jika dirinya menargetkan Timnas Indonesia bisa masuk ke babak final Piala Dunia U-17.

Dengan adanya target itu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir pun langsung menyampaikan respon atas pernyataan Presiden Jokowi itu.

Kata Erick Thohir, demi memenuhi target dari Presiden Jokowi PSSI akan berusaha keras, salah satunya akan mencari 22 pemain terbaik melalui proses seleksi di 10 kota.

Baca Juga: Jokowi Berharap Timnas U-17 Bisa Masuk Final Piala Dunia 2023

"Itu target tertinggi. Karena itu, khusus mencari 22 pemain terbaik, kami menjalankan program Talenta Garuda sebagai seleksi pemain tim nasional Indonesia U-17. Program ini melibatkan 10 klub Liga 1 dari berbagai kota yang bertindak sebagai host seleksi dan juga direktur teknik PSSI, serta Asprov untuk mencari bakat-bakat terbaik yang tersebar di penjuru Indonesia," ujar Erick Thohir.

Selain itu, Erick menambahkan seleksi Talenta Garuda juga mengikutsertakan para mantan pemain nasional yang kini bertindak sebagai pelatih dan pemandu bakat.

Nama-nama seperti pelatih Timnas U-17 Bima Sakti, serta Rully Nerre, Budi Sudarsono, Firman Utina, Firmansyah, dan Indriyanto akan terjun untuk memantau seleksi para calon pemain muda yang diseleksi di 12 klub Liga 1.

Baca Juga: Tinjau Si Jalak Harupat, Jokowi Pastikan Akan Ada Pengecekan Ulang oleh FIFA

"Talenta Garuda adalah program kolaborasi antara klub Liga 1, PSSI, dan Asprov. Klub Liga 1 memanggil calon pemain sesuai kebutuhan pelatih dan mempersiapkan hal-hal teknis seleksi. Lalu PSSI menjadi koordinatornya dan pemandu bakat, serta Asprov bersama direktur tekniknya memanggil pemain SSB, klub atau sekolah di daerahnya, sekaligus mendampingi. Kita sinergi untuk mencari 22 pemain terbaik," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x