Kemenpora Minta Semua Pemain Liga 1 Ikuti Pemeriksaan PCR

- 29 Juli 2020, 15:40 WIB
 Gelandang Persib Bandung Febri Hariyadi saat mengikuti swab test di Graha Persib, Jalan Sulanjana No. 17 Bandung, Jumat 3 Juli 2020.*
Gelandang Persib Bandung Febri Hariyadi saat mengikuti swab test di Graha Persib, Jalan Sulanjana No. 17 Bandung, Jumat 3 Juli 2020.* /PERSIB.CO.ID

PRFMNEWS - Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora) Gatot S Dewa Broto menegaskan, pihaknya sudah memberikan izin kepada masing-masing cabang olahraga untuk kembali menggelar kompetisi. Bahkan kepada PSSI pun, Kemenpora sudah memberi lampu hijau untuk kembali melanjutkan Liga 1.

Namun demikian, tegas Gatot, sepak bola adalah salah satu olahraga yang sangat erat dengan kontak fisik. Oleh karena itu dia minta agar semua pemain dan yang terlibat dalam pertandingan harus mengikuti pemeriksaan polymerase chain reaction (PCR) untuk memastikan kondisi kesehatan semuanya.

"Sehari sebelumnya harus ada PCR, kemudian dipastikan ada ketertiban dari penonton. Rupanya PSSI sudah melangkah lebih maju rupanya tidak akan ada penonton," jelas Gatot dalam Talshow bertema 'Kapan Liga-liga Olahraga Bergulir Kembali?' di Kanal Youtube BNPB Indonesia, Rabu (29/7/2020).

Baca Juga: Karena Belum Cukup Umur, 155 Ekor Sapi di Kota Bandung Tidak Layak Dikurbankan

Jika PSSI sudah memastikan pertandingan tak akan dihadiri penonton secara langsung di stadion, Gatot meminta ada pengawasan juga di luar stadion. Dia tak ingin ada kerumunan pendukung sepak bola menunggu jagoannya di luar stadion.

"Jangan sampai, misalnya di GBK di dalamnya tidak ada penonton atau dibatasi penontonnya, gak taunya di luar pada nunggu. Nah, itu juga harus diatur," tegasnya.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Are You With Me' yang Ada di Filter Pantun Gombal Instagram Story

Selain itu, Gatot meminta agar semua asosiasi cabang olahraga, termasuk PSSI, untuk rutin berkoordinasi dengan Kemenpora dan juga gugus tugas percepatan penanganan covid-19 daerah dan pusat untuk mencegah hal-hal yang tak diinginkan.

 

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x