Jadwal dan Link Streaming Uber Cup Indonesia vs Perancis Siang Hari ini

- 11 Oktober 2021, 08:33 WIB
Line Up tim Uber Indonesia di Uber Cup 2020, Indonesia vs Prancis.
Line Up tim Uber Indonesia di Uber Cup 2020, Indonesia vs Prancis. /Instagram.com/@badminton.ina

PRFMNEWS - Tim Uber Indonesia akan melawan Perancis di babak penyisihan grup Uber Cup 2020 hari ini Senin, 11 Oktober 2021.

Pertandingan Uber Cup Indonesia vs Perancis akan digelar di Aarhus Denmark ini akan ditayangkan secara langsung oleh TVRI mulai pukul 13.00 WIB dan juga disiarkan secara streaming.

Pada pertandingan kedua ini, Tim Indonesia akan menurunkan Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani, dan Nandini Putri Arumi di nomor tunggal.

Baca Juga: Xavi Hernandez Mengaku Siap Buka Pintu untuk Barcelona

Sementara untuk nomor ganda, Indonesia akan menurunkan pasangan Apriyani Rahayu/Putri Syaikah dan Siti Fadia/Ribka Sugiarto.

Di pertandingan pertama Indonesia menang 4-1 atas tim Jerman.

Pada saat itu tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi satu-satunya pemain yang kalah.

Baca Juga: Masuki Pekan Kedua PON Papua, Jabar Masih Pimpin Perolehan Medali

Saat itu Ester dikalahkan Thuc Phuong Nguyen dengan pertandingan 3 set 18-21, 21-17, dan 14-21.

Untuk menyaksikan uber Cup 2020 Indonesia vs Perancis anda bisa saksikan secara langsung di TVRI mulai pukul 13.30 WIB.

Baca Juga: Lakukan Ini, Gangguan Pencernaan Hilang Seketika

Atau anda juga bisa menyaksikannya secara streaming di link streaming berikut ini:

Link Streaming Uber Cup Indonesia vs Perancis di vidio.com (Klik di sini)

Link Streaming Uber Cup Indonesia vs Perancis di TVRI (klik di sini).

Disclaimer: prfmnews.id hanya memberikan link live streaming sebagai informasi. Setiap penyedia layanan streaming, memiliki aturan khusus yang harus ditaati.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah