Jadwal Lanjutan Pekan Pertama Liga 1 2021 yang Akan Digelar Mulai Jumat Besok

1 September 2021, 06:34 WIB
Setelah melalui proses evaluasi dari Polri, Izin keamanan lanutan liga 1 akhirnya diberikan. Berikut jadwal pertandingannya. /Kabar Banten/Lazuardi Gilang Gemilang

PRFMNEWS - Setelah tiga laga diselenggarakan dengan baik pada akhir pekan kemarin, akhirnya pemerintah memberikan restu untuk Liga 1 2021 dilanjutkan.

Usai mendapat restu dari pemerintah, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator Liga 1 langusng merilis jadwal lanjutan pekan pertama Liga 1 2021.

Sebanyak enam pertandingan sisa pekan pertama Liga 1 2021 akan digelar akhir pekan ini mulai Jumat, 3 September 2021 hingga Minggu, 5 September 2021.

Baca Juga: Data Pengguna eHAC Diduga Bocor, Pakar Siber: Kemenkes Salah Besar

Pertandingan pertama yang digelar akhir pekan ini adalah pertandingan PS Tira vs Madura United.

Sedangkan tim kebanggaan bobotoh, Persib Bandung akan bertanding pada Sabtu, 4 September 2021 malam hari.

Pertandingan PS Sleman vs Persija Jakarta akan menjadi pertandingan penutup pekan pertama Liga 1 2021.

Baca Juga: Satgas Covid: Tidak Ada Lagi PPKM Level 4 di Jabar

Berikut jadwal lengkap Liga 1 2021 akhir pekan ini:

Jumat, 3 September 2021

15.15 WIB: PS Tira vs Madura United

Baca Juga: Penjelasan Lengkap Kapolsek Soal Petugas SPBU di Bandung Dikeroyok Massa karena Viral Masalah SARA

Sabtu, 4 September 2021

15.15 WIB: PSIS Semarang vs Persela Lamongan

18.15 WIB: Borneo FC vs Persebaya Surabaya

20.30 WIB: Persib Bandung vs PS Barito Putera

Baca Juga: Mulai 1 November, Smartphone Android dan iPhone Ini Tak Bisa Gunakan Whatsapp

Minggu, 5 September 2021

18.15 WIB: PSM Makassar vs Arema FC

20.30 WIB: PS Sleman vs Persija Jakarta

Baca Juga: Wow Keren! Pemkot Cimahi Bangun Underpass di Perlintasan KA Jalan Dustira-Sriwijaya

Untuk venue pertandingan PT LIB belum merilisnya.

Namun yang pasti venue pertandingan enam pertandingan akan ada di sekitar Jabodetabek.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler