Potensi Beda, Ini Tanggal Awal Puasa Ramadhan 2024 Menurut Pemerintah, NU, Muhammadiyah

- 3 Maret 2024, 16:00 WIB
Ilustrasi puasa Ramadhan
Ilustrasi puasa Ramadhan /Pixabay/mohamed_hassan

Berdasarkan hal tersebut, hilal puasa tidak mungkin dapat dirukyat atau dilihat pada 29 Sya'ban 1445 H atau Minggu 10 Maret 2024. Karena alasan itulah Lembaga Falakiyah PBNU memperkirakan awal Ramadhan 1445 jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024.

"Jadi langkah ikmal/istikmal Sya'ban sebagaimana tertulis di almanak PBNU sudah benar. Insyaallah fix 1 Ramadhan 1445 H bertepatan dengan 12 Maret 2024," jelas Sirril, dikutip prfmnews.id dari laman resmi NU Online.

Berdasarkan pengamatan Lembaga Falakiyah PBNU, hilal 29 pada Sya'ban 1445 H atau pada Minggu 10 Maret 2024, hilal masih berada pada ketinggian 0 derajat 11 menit 24 detik dengan ijtima atau konjungsi terjadi pada Minggu pukul 16.00 WIB.

Sirril menerangkan, letak matahari terbenam, berada pada posisi 3 derajat 55 menit 36 detik selatan titik barat, sementara letak hilal berada pada posisi 5 derajat 7 menit 23 detik selatan titik barat.

Kemudian, posisi hilal berada pada 1 derajat 11 menit 27 detik selatan dengan posisi matahari dalam keadaan miring ke selatan pada elongasi 2 derajat 30 menit 25 detik.

Berbeda dengan NU dan Pemerintah, Majelis Tarjih dan Tajdid Muhammadiyah telah resmi menetapkan awal Ramadhan 1445 H jatuh pada Senin 11 Maret 2024.

Hal tersebut diumumkan melalui surat keputusan Hasil Hisab Awal Ramadhan, 1 Syawal dan 10 Dzulhijjah 1445 Hijriah yang yang ditandatangani Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Sekretaris PP Muhammadiyah Muhammad Sayuti pada 12 Januari 2024.

Muhammadiyah menggunakan metode hisab dalam menetapkan awal Ramadhan. PP Muhammadiyah menyatakan bahwa pada Ahad 10 Maret 2024, bulan sudah berada di atas ufuk (hilal sudah wujud) di wilayah Indonesia, kecuali di Maluku Utara, Papua Barat, dan Papua Barat Daya.

"Pada hari Ahad Legi, 29 Syaban 1445 H bertepatan dengan 10 Maret 2024 M, ijtimak jelang Ramadan 1445 H terjadi pada pukul 16:07:42 WIB," tulis keterangan Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah pada maklumat tersebut.

Maka dari itu, penetapan awal Ramadhan 1445 H antara Pemerintah dan NU diperkirakan sama yaitu Selasa 12 Maret 2024. Namun untuk kepastian tanggal 1 Ramadhan 1445 H, Pemerintah dan NU masih menunggu hasil sidang isbat Kemenag pada 10 Maret 2024.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x