Seorang Ayah di Bandung Nyaris Jual Sepeda Guna Lunasi Biaya Sekolah Anak, Begini Respons Mensos

- 23 September 2023, 12:59 WIB
Jotua Sinurat (51) menangis haru saat Menteri Sosial Tri Rismaharini menyambangi kontrakannya di Arcamanik, Bandung pada Rabu, 20 September 2023
Jotua Sinurat (51) menangis haru saat Menteri Sosial Tri Rismaharini menyambangi kontrakannya di Arcamanik, Bandung pada Rabu, 20 September 2023 /Dok Kementerian Sosial

PRFMNEWS - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini merespon adanya seorang pria warga Arcamanik, Kota Bandung, Jotua Sinurat (51) yang viral di media sosial karena berniat menjual sepeda untuk melunasi biaya sekolah anaknya.

Mensos Risma yang mengetahui kabar viral ayah ingin menjual sepeda seharga Rp200.000 untuk melunasi biaya sekolah anaknya itu langsung menemui sosok Jotua Sinurat di Kota Bandung, Rabu 20 September 2023.

Jotua menangis haru saat mengetahui Mensos menyambangi kontrakannya di kawasan Arcamanik. Pria yang sehar-hari mencari nafkah sebagai penjual mainan keliling itu lantas menerima bantuan dari Kementerian Sosial.

Baca Juga: Kebakaran Rumah Makan Ayam Goreng Suharti Sebabkan 10 Orang Alami Luka Bakar

Jotua mengaku bahagia menerima bantuan berupa kebutuhan hidup (sembako, nutrisi anak, tas sekolah dan alat tulis), dukungan usaha mainan anak, peralatan makan, meja belajar, tikar, bantal, sprei, kasur busa, kipas angin.

Sosok Ayah yang bertubuh tak lagi bugar setelah menderita stroke itu juga menerima bantuan uang tunai sebesar Rp5 juta, serta uang pelunasan biaya sekolah anaknya dan pulsa token listrik kontrakannya.

Tak hanya itu, Risma juga membantu perekaman e-KTP untuk Jotua. Risma berharap setelah memiliki e-KTP, Jotua bisa segera didaftarkan dan bisa diajukan untuk menerima bantuan pemerintah.

Baca Juga: Per September 2023, Aliran Modal Asing yang Masuk ke Indonesia Capai Rp1,67 Triliun

"Kalau sudah ada data kependudukan, maka akan sangat mudah untuk mengakses bantuan pemerintah," ujar Mensos.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah