Tol Cisumdawu Ditargetkan Rampung Sepenuhnya Akhir Mei 2023

- 10 April 2023, 10:30 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Kakorlantas Polri Firman Santyabudi mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, mengecek kondisi Tol Cisumdawu seksi 4, 5, dan 6 pada Minggu, 9 April 2023.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Kakorlantas Polri Firman Santyabudi mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, mengecek kondisi Tol Cisumdawu seksi 4, 5, dan 6 pada Minggu, 9 April 2023. /Humas Kemenhub/

PRFMNEWS - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meninjau proyek pembangunan tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan (Cisumdawu) pada Minggu, 9 April 2023 kemarin.

Dalam kesempatan itu, Basuki menyatakan bahwa Tol Cisumdawu ditargetkan rampung sepenuhnya pada Akhir Mei 2023 mendatang.

Diharapkan kehadiran Tol Cisumdawu secara penuh ini dapat menunjang operasional Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Majalangka.

Baca Juga: Tol Cisumdawu Seksi Cimalaka - Dawuan Ditargetkan Dibuka Fungsional Pada Mudik - Balik Tahun ini

“Akhir Mei 2023 paling lambat semua ruas operasional di Cisumdawu, sekaligus untuk mendukung operasional Bandara Kertajati," ujar Basuki.

Saat ini, tol Cisumdawu baru beroperasi hingga gerbang Tol Cimalaka.

Sebegaimana diketahui, pemerintah sangat mendukung operasional Bandara Kertajati. Bahkan pemerintah berencana memindahkan semua penerbangan komersil dari Bandara Husein Sastranegara ke BIJB Kertajati.

Baca Juga: Menhub Jawab Kepastian Tol Cisumdawu Bandung-Kertajati Digunakan untuk Jalur Mudik 2023

Bandara Husein Masih Akan Tetap Beroperasi

Nantinya, Bandara Husein hanya akan melayani penerbangan VVIP dan Private Jet saat semua penerbangan komersil dipindahkan ke Kertajati.

“Nantinya semua pesawat jet dan propeler (baling-baling) akan beroperasi di Kertajati. Sementara, Bandara Husein Bandung akan melayani khusus pesawat VVIP dan private jet. Tetapi setahun ini pesawat propeler masih akan tetap beroperasi di Bandara Husein,” ucap Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Kata dia, pihaknya terus berupaya mengoptimalkan pengoperasian pesawat dari dan ke Bandara Kertajati setelah masa mudik lebaran.

Baca Juga: 2 Penerbangan ini Akan Tetap Dilayani Bandara Husein, Sementara Penerbangan Lainnya Dipindah ke Kertajati

Terdekat, Bandara Kertajati akan melayani penerbangan charter umrah pada 15 April 2023, menggunakan Maskapai Lion Air kode penerbangan JT-068 dengan pesawat Airbus A330-300. Lalu pada 9 Mei 2023, menyusul maskapai Garuda Indonesia juga akan melayani penerbangan umroh dari Kertajati.

Kemudian pada 17 Mei 2023, dijadwalkan maskapai AirAsia akan melayani penerbangan reguler dengan rute perdana Kertajati-Kuala Lumpur, Malaysia.

Selain itu, Kertajati juga akan menjadi embarkasi dan debarkasi jemaah haji tahun 2023 ini.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah