Tak Ingin Telat Hadiri Agenda Jokowi, Ridwan Kamil Lari Nyalip Ganjar Pranowo di Bogor

- 18 Januari 2023, 19:33 WIB
Ridwan Kamil lari menyalip Ganjar Pranowo di Bogor dalam agenda acara yang digelar Presiden Jokowi, Rabu 18 Januari 2023.
Ridwan Kamil lari menyalip Ganjar Pranowo di Bogor dalam agenda acara yang digelar Presiden Jokowi, Rabu 18 Januari 2023. /Dok Humas Jabar

Dalam rakornas tersebut, Presiden menyampaikan apresiasi atas kerja keras semua pihak, baik pemerintah pusat maupun daerah, sehingga pandemi Covid-19 di Indonesia dapat dikendalikan dan pertumbuhan ekonomi dapat terjaga.

“Alhamdulillah, pandemi berhasil kita kelola dan kita kendalikan dengan baik, dan stabilitas ekonomi juga bisa kita manage, kita pertahankan sehingga berada pada posisi yang sangat baik. Ini berkat kerja keras kita semuanya,” ujar Jokowi saat berpidato dalam kegiatan tersebut.

Baca Juga: Persib Akan Bertolak ke Madura Kamis Besok dalam Kondisi Prima

Meskipun mampu melalui tahun turbulensi ekonomi di 2022 dengan baik, Jokowi tetap berpesan kepada semua pihak termasuk para kepala daerah agar tetap hati-hati dan waspada karena tahun 2023 masih menjadi tahun ujian bagi ekonomi global.

“Semuanya harus hati-hati, harus bekerja keras semuanya mendeteksi informasi-informasi dan data-data yang ada di lapangan sehingga jangan sampai kita keliru membuat kebijakan. Sekecil apapun kebijakan itu harus berbasis pada data dan fakta-fakta di lapangan,” tutur Kepala Negara.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah