Polisi Usut Kasus Pencurian dan Penyekapan Wali Kota Blitar dan Istri

- 12 Desember 2022, 11:31 WIB
Petugas memasang garis polisi di rumah dinas wali kota Blitar. / Polres Blitar
Petugas memasang garis polisi di rumah dinas wali kota Blitar. / Polres Blitar /Humas Polres Blitar Kota/ANTARA FOTO

Pelaku juga menghancurkan CCTV yang terpasang di rumah dinas. Pelaku membawa kabur sejumlah uang dan perhiasan milik istri Wali Kota Blitar dengan total sekitar Rp400 juta.

Sementara itu, kondisi tiga satpol PP yang disekap saat ini sudah baik. Mereka juga sudah dimintai keterangan terkait kejadian tersebut.

Baca Juga: Untuk Atasi Banjir di Gedebage, DPRD Minta Pemkot Bandung Berkolaborasi dengan Pemprov dan Pemerintah Pusat

“Kami sampaikan Bapak Wali Kota Blitar dan Ibu baik-baik saja. Tidak ada yang terluka, hanya di sekapan nya itu,” ujar Argowiyono.

Untuk memudahkan proses penyelidikan di rumah dinas Wali Kota Blitar, dipasang garis polisi dan yang tidak berkepentingan dilarang masuk.

“Kami mohon doanya mudah-mudahan dapat cepat terungkap, sehingga para pelaku bisa segera kami amankan,” tandasnya.***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah