Erick Thohir Perintahkan BUMN Farmasi dan RS Sortir Ulang Semua Jenis Obat untuk Cegah Kasus AKI

- 22 Oktober 2022, 13:50 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir Perintahkan BUMN Farmasi dan RS Sortir Ulang Semua Jenis Obat
Menteri BUMN Erick Thohir Perintahkan BUMN Farmasi dan RS Sortir Ulang Semua Jenis Obat /prfmnews

"Itu harus kita siapkan secara menyeluruh," kata Menteri BUMN itu.

Baca Juga: Anak Sakit Terlanjur Minum Obat Sirup, Apa yang Harus Dilakukan Orangtua? Begini Arahan Dinkes

Sementara itu, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sebelumnya melaporkan bahwa terdapat 133 anak meninggal dunia akibat gangguan ginjal akut misterius atau gangguan ginjal akut progresif atipikal (acute kidney injury/AKI) di 22 provinsi Indonesia.

Angka kematian tersebut mencapai 55 persen dari total 241 kasus gangguan ginjal akut misterius yang dilaporkan oleh Kemenkes.

“Ini terjadi peningkatan mulai bulan Agustus,” kata Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin.

Baca Juga: Polri Siap Bantu Tarik Peredaran Obat Sirup Berbahan Kimia yang Diduga Penyebab Gagal Ginjal Anak

Budi menyebut bahwa anak yang meninggal akibat gangguan ginjal akut misterius ini normal terjadi, namun dengan jumlah yang kecil dan tidak pernah tinggi. Ketika ada lonjakan kasus di Agustus 2022 yaitu 36 kasus, Kemenkes mulai melakukan penelitian terkait penyebabnya.

Berdasar data yang ditampilkan Kemenkes ada dua kasus gangguan ginjal akut misterius pada anak di Indonesia pada bulan Januari 2022, Februari nol, Maret dua, April nol, Mei lima, Juni tiga, Juli tiga, Agustus 36, September 78, dan Oktober 110 kasus.

Lalu, berdasar kelompok umur dari total 241 kasus itu, ada 26 anak di bawah umur satu tahun, 153 umur 1-5 tahun, 37 umur 6-10 tahun, dan 25 umur 11-18 tahun. “Kejadian ini banyak menyerang terutama balita di bawah lima tahun,” kata Budi.***

Halaman:

Editor: Rizky Perdana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah