Jokowi Tak Mau Kepercayaan Masyarakat kepada Polri Turun, Minta Kasus Pembunuhan Brigadir J Diusut Tuntas

- 10 Agustus 2022, 08:45 WIB
Presiden RI Jokowi minta kasus kematian Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo diusut tuntas.
Presiden RI Jokowi minta kasus kematian Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo diusut tuntas. /presidenri.go.id

PRFMNEWS - Jauh sebelum penetapan Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai tersangka pada kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J, Presiden Joko Widodo (Jokwi) telah memerintahkan Polri untuk mengusut kasus ini secara transparan.

Jokowi dengan tegas meminta polri untuk mengusut tuntas kasus ini dengan tidak ragu dan tidak menutup-nutupi apapun.

Menurut Jokowi, dirinya tak mau kepercayaan masyarakat kepada Polri turun akibat kasus ini.

Baca Juga: BREAKING NEWS Irjen Ferdy Sambo Tersangka Pembunuhan Brigadir J

Jokowi menegaskan agar jangan sampai kasus kematian Brigadir J ini menurunkan kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian. Menurutnya, citra Polri harus terus dijaga.

“Jangan sampai menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Itu yang paling penting. Citra Polri apapun harus tetap kita jaga,” katanya pada Selasa, 9 Agustus 2022 kemarin.

Pada Selasa kemarin, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo telah menyampaikan jika Ferdy Sambo merupakan tersangka dalam kasus pembunuhan Brigadir J.

Baca Juga: Ferdy Sambo Dijerat Pasal 340 KUHP dan Terancam Hukuman Mati

Kata dia, berdasarkan penyelidikan yang dilakukan tim khusus Polri dan hasil gelar perkara, mantan Kadiv Propam itu akhirnya dinyatakan sebagai tersangka pada kasus ini.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x