Kabar Baik! Ada 2000 Beasiswa S1 untuk Guru Madrasah, Pesantren dan PAI, Simak Info Lengkapnya

- 18 Juli 2022, 11:30 WIB
Ada 2000 Beasiswa S1 untuk Guru Madrasah, Pesantren dan PAI.
Ada 2000 Beasiswa S1 untuk Guru Madrasah, Pesantren dan PAI. /Dok PRFM.

PRFMNEWS - Kementerian Agama (Kemenag) menyiapkan 2000 beasiswa S1 untuk guru madrasah, guru pesantren dan guru PAI (Pendidikan Agama Islam).

Beasiswa tersebut diwujudkan atas kerja sama antara Direktorat Jenderal Pendidikan Islam dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

Menurut Plh. Dirjen Pendidikan Islam, Amin Suyitno, bantuan pendidikan yang akan diberikan adalah beasiswa Pembelajaran Jarak Jauh Pendidikan Agama Islam atau PJJ PAI dengan tujuan untuk meningkatkan kualifikasi akademik bagi guru madrasah, guru PAI di sekolah, guru madrasah diniyah dan pondok pesantren yang belum S1.

Baca Juga: Kabar Baik! Arab Saudi Mulai Buka Visa untuk Ibadah Umrah

Berdasarkan data base guru dalam Sistem Informasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Kemenag (Simpatika), masih ada 3.912 guru madrasah pengampu mata pelajaran rumpun Pendidikan Agama Islam (PAI) yang harus ditingkatkan kualifikasi akademiknya.

Suyitno berharap bahwa melalui program PJJ PAI yang diselenggarakan oleh IAIN Cirebon, para guru dapat memanfaatkan peluang beasiswa ini dengan sebaik-baiknya.

Sehingga, mereka memiliki peluang untuk menjadi guru professional dan memperoleh sertifikat pendidik.

Baca Juga: Penderita Diabetes Bisa Hidup Sehat Sampai Tua Asalkan Perhatikan 3 Hal yang Diungkap dr. Cahyo ini

Persoalan kualifikasi akademik guru tidak hanya dialami oleh guru di madrasah dan sekolah saja. Guru agama yang mengajar di madrasah diniyah dan pondok pesantren pun dinilai sama, masih banyak yang belum memenuhi kualifikasi akademik sarjana.

“Beasiswa ini peluang yang amat sayang jika tidak dimanfaatkan oleh para guru, apalagi diselenggarakan dalam bentuk PJJ dengan pembelajaran secara fleksibel, namun tetap berkualitas,” ujar Suyitno seperti dikutip prfmnews.id melalui laman Kemenag Senin, 18 Juli 2022.

Suyitno juga berharap agar kepada seluruh kepala madrasah, pimpinan pondok pesantren, Kasi Pendidikan Madrasah dan Kasi Pendidikan Agama Islam dapat mengawal program beasiswa tersebut.

Baca Juga: Sering Malas Gerak, Badmood dan Perut Terasa Mual? Rutinkan Hal ini Agar Kembali Normal, kata dr. Zaidul Akbar

“Informasi beasiswa ini harus sampai kepada guru dengan baik dan masyarakat umum,” ujarnya lagi

Untuk informasi lengkap tentang beasiswa PJJ PAI dan penerimaan mahasiswa baru IAIN Cirebon, kalian bisa mengakses link berikut ini. https://spmb.syekhnurjati.ac.id/.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah