Truk Tronton Tabrak 5 Pejalan Kaki di Trotoar, Sempat Bentur 2 Mobil dan Warung

- 1 Januari 2022, 21:48 WIB
Ilustrasi truk pengangkut barang
Ilustrasi truk pengangkut barang /seputarcibubur.com

PRFMNEWS - Kecelakaan sebuah truk tronton menabrak lima pejalan kaki di trotoar yang juga sempat membentur dua mobil lain dan sejumlah warung terjadi di Tangerang.

Kronologi kecelakaan truk tronton yang diduga alami rem blong dan menabrak lima pejalan kaki itu, diungkap oleh Kanit Lakalantas Polresta Tangerang AKP Mulyadi.

Menurut Mulyadi, kecelakaan truk tronton itu terjadi Sabtu, 1 Januari 2022 sekira pukul 11.00 WIB, di Jalan Raya Serang, Kabupaten Tangerang, Banten.

Baca Juga: Thailand Kandaskan Harapan Indonesia Raih Juara Piala AFF 2020, Agregat Akhir 6-2

Mulanya, truk tronton bernopol E 9455 YP yang dikendarai oleh JKR melaju dari arah Cikupa menuju Serang.

“Setelah memasuki lokasi kejadian, sopir tronton itu mendadak hilang kendali atau rem tidak berfungsi. Lalu bergerak ke arah kiri jalan dan naik ke atas trotoar,” kata Mulyadi, dikutip prfmnews.id dari situs ANTARA, Sabtu 1 Januari 2022.

Ia melanjutkan, pada saat bersamaan, ada lima orang pejalan kaki yang berada tepat di depan truk tronton itu langsung tertabrak.

Setelah menabrak lima korban di trotoar, truk tronton itu membentur bagian samping kanan mobil Toyota Kijang nopol B 8523 GW yang berhenti di kiri jalan.

Baca Juga: Robby Purba Operasi Tumor Payudara, Kenali Penyebab dan Gejala Pria Bisa Mengidap Tumor Payudara

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x