Tutup Debat Capres Terakhir, Prabowo Minta Maaf ke Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

5 Februari 2024, 12:30 WIB
Prabowo Subianto menyampaikan permintaan maaf kepada Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD di penutup debat terakhir. /Antara/M Risyal Hidayat/

PRFMNEWS - Debat kelima calon presiden (capres) yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Minggu, 4 Februari 2024, telah selesai digelar.

Usai debat, pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto meminta maaf kepada para pesaingnya yaitu capres-cawapres nomor urut 01 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dan Capres-Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Mewakili pasangan calon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, serta Koalisi Indonesia Maju menyampaikan mereka hanya ingin berbuat yang terbaik untuk bangsa Indonesia dan menjaga kerukunan, persatuan, serta kekeluargaan antar semua kelompok masyarakat.

Baca Juga: Mulai Maret 2024, Bus BTS Beroperasi di Kota Bekasi Layani Rute ini

"Kita baru saja beberapa bulan ini melaksanakan kampanye yang penuh dengan semangat, penuh dengan kontestasi, kadang-kadang penuh dengan kata-kata keras, tetapi itikad kami baik, saya kira tiga pasangan calon ingin yang terbaik untuk rakyat Indonesia," kata dia.

"Saya atas nama Prabowo-Gibran dan tim minta maaf kepada Pak Anies, Pak Muhaimin, dan paslon tiga Pak Ganjar dan Pak Mahfud seandainya dalam kampanye ini ada kata-kata kami atau perbuatan kami yang kurang berkenan. Kami juga mohon maaf ke KPU kalau ada kata-kata yang kurang pas," ungkap Prabowo.

Prabowo meyakini ketiga pasangan calon presiden dan wakil presiden ini memiliki tujuan yang baik.

Baca Juga: Bikin Makin Hemat, Ini Bocoran KCIC soal Cara dan Syarat Beli Tiket Whoosh Harga Murah Rp100 Ribuan

"Saya kira tiga paslon ingin yang terbaik untuk masyarakat Indonesia," ucap dia.

Prabowo menekankan, dia dan Gibran ingin membangun kerukunan, persatuan, dan kekeluargaan kepada semua unsur dan kalangan bangsa Indonesia terutama kerukunan di antara pemimpin-pemimpin Indonesia.

"Saya tetap menganggap Mas Anies, Mas Muhaimin, Pak Ganjar, Prof Mahfud adalah saudara saya sendiri. Kita berjuang untuk bangsa Indonesia," ungkap dia.

Uniknya, ucapan Prabowo ini langsung ditimpali Gibran dengan gestur meminta maaf. Sontak, hal ini jadi menarik mengingat paslon nomor urut 02 ini memang banyak melakukan tingkah-tingkah unik mulai dari debat pertama hingga keempat.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler