Kemenkes Buka Partisipasi Tenaga Cadangan Kesehatan, Berikut Link Pendaftarannya

18 Juni 2023, 09:00 WIB
Ilustrasi tenaga kesehatan /pikisuperstar/freepik

PRFMNEWS – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) saat ini membuka pendaftaran Tenaga Cadangan Kesehatan yang terdiri dari tenaga kesehatan maupun non kesehatan.

Sebagaimana diketahui, Indonesia merupakan negara yang rawan terhadap ancaman bencana, baik bencana alam, bencana non alam dan bencana sosial. Oleh karenanya, Kemenkes membentuk Tenaga Cadangan Kesehatan tersebut guna menanggulangi krisis kesehatan saat bencana.

Pendaftaran Tenaga Cadangan Kesehatan dari Kemenkes ini, bisa dilakukan dengan individu ataupun secara tim.

Baca Juga: Naik Transportasi Umum Boleh Lepas Masker, Kemenkes: Update Syarat Perjalanan Tunggu SE Kemenhub

Berikut cara daftar pendaftaran pendaftaran Tenaga Cadangan Kesehatan:

1. Buka laman https://tenagacadangankesehatan.kemkes.go.id/web/site/login

2. Pilih individu/tim

3. Masukan biodata lengkap

4. Unggah dokumen yang diperlukan seperti ijazah

5. Periksa kembali data-data pendaftaran yang sudah Anda isikan, apakah sudah benar dan sesuai. Jika sudah yakin, silahkan klik Daftar

6. Apabila telah mendaftar maka informasi lebih lanjutnya akan disampaikan melalui email

Baca Juga: Hindari Segala Bentuk Kecurangan Saat Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Jika Tidak Ingin Kena Blacklist

Itulah cara daftar Tenaga Cadangan Kesehatan, apabila ada pertanyaan lebih lanjut bisa melalui narahubung dengan nomor WhatsApp 0811 1631 19.

Diharapkan dengan adanya Tenaga Cadangan Kesehatan bisa membantu masyarakat saat mengalami bencana.***

Editor: Rizky Perdana

Tags

Terkini

Terpopuler