Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Puluhan Kapal di Dua Dermaga Cilacap

4 Mei 2022, 13:45 WIB
Kebakaran di Dermaga Wijayapura Cilacap /Dok Basarnas Cilacap/

PRFMNEWS - Pihak kepolisian telah melaporkan terjadi kebakaran puluhan kapal di Dermaga Batere dan Dermaga Wijayapura, Kelurahan Tambakreja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.

Kebakaran kapal tersebut terjadi pada hari Selasa, 3 Mei 2022 kemarin.

Kapolres Cilacap AKBP Eko Widiantoro mengatakan, pihaknya telah mendata sebanyak 45 kapal yang terdiri dari 44 kapal nelayan dan satu tug boat terbakar.

Baca Juga: Menemukan Uang Lalu Disedekahkan ke Masjid Bagaimana Hukumnya? Begini Penjelasan Buya Yahya

"Terdapat 45 kapal terdiri 44 kapal nelayan dan satu tug boat. Kami belum bisa merinci karena harus mendata dulu jenis-jenisnya termasuk (berapa) GT-nya," terang Eko Widiantoro, yang dikutip dari PMJNEWS hari ini Rabu, 4 Mei 2022.

Meski demikian, saat proses pemadaman selesai, pihak kepolisian melakukan penyelidikan berkenaan dengan dugaan sementara penyebab kebakaran.

Eko mengungkapkan bahwa tim laboratorium Forensik Cabang Semarang akan turun ke lokasi kejadian untuk ikut dalam melakukan penyelidikan.

Baca Juga: Artis Senior Mieke Wijaya Meninggal Dunia Selasa Malam Kemarin

"Masih dalam penyelidikan," tegas Kapolres.

Kebakaran tersebut terjadi pertama kali pada salah satu kapal yang sedang bersandar di dermaga Batere pada Selasa sore hari pukul 17.10 WIB.

Lalu kemudian diawali dengan sebuah ledakan dari kapal tersebut. Api dari ledakan tersebut pun merembet ke kapal-kapal lainnya yang tengah bersandar di dermaga Batere.

Baca Juga: Presiden Jokowi Imbau Pemudik agar Kembali Lebih Awal Agar Warga Terhindar dari Macet

Kebakaran tersebut pun merembet meluas hingga ke dermaga Wijayapura.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler