Mensos Bagikan Langsung Bantuan Tunai kepada Warga Cimahi

- 10 Mei 2020, 13:25 WIB
 Menteri Sosial Juliari P Batubara memberikan langsung Bantuan Sosial Tunai bagi warga terdampak Covid-19 di Kantor Pos Cimahi, Jalan Gatot Subroto, Kota Cimahi, Minggu (10/5/2020).
Menteri Sosial Juliari P Batubara memberikan langsung Bantuan Sosial Tunai bagi warga terdampak Covid-19 di Kantor Pos Cimahi, Jalan Gatot Subroto, Kota Cimahi, Minggu (10/5/2020). /RIZKY PERDANA/PRFM.

BANDUNG, (PRFM) - Menteri Sosial (Mensos) Juliari P Batubara meninjau sekaligus memberikan langsung Bantuan Sosial Tunai (BST) bagi warga terdampak Covid-19 di Kantor Pos Cimahi, Jalan Gatot Subroto, Kota Cimahi, Minggu (10/5/2020).

Bantuan uang tunai sebesar Rp 600.000 diberikan secara simbolis kepada salah satu warga Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Bantuan ini akan diberikan sebanyak 3 kali dan bertahap satu bulan sekali, sehingga total yang akan diterima adalah Rp 1.800.000.

Juliari mengatakan, pihaknya pada pekan ini menargetkan pemberian BST kepada 1,8 juta KPM di luar Jabodetabek. Ia menjelaskan, bantuan sosial tahap pertama DKI Jakarta sudah selesai, dan sejak dua hari lalu sudah memulai tahap kedua untuk Bodetabek.

 

Baca Juga: Gugus Tugas Covid-19 Jabar Wacanakan Kelonggaran PSBB, Jika Warga Disiplin

"Makanya antara lain kami lihat langsung bersama Wali Kota Cimahi hari ini proses penyaluran (BST) semoga lancar," ujar Mensos.

Terkait masih ada salah sasaran penerima bantuan di beberapa daerah, Mensos menilai hal tersebut wajar karena Presiden meminta bantuan secepatnya diberikan. Maka kesalahan tersebut akan diperbaiki di tahap berikutnya dengan bantuan dari pemerintah daerah.

RIZKY/PERDANA.
"Presiden ingin cepat pasti ada aja yang miss, saya kira tidak perlu terlalu dibesar-besarkan, dari 1.000 miss 1 atau 2 wajar ya. Tahap berikutnya datanya diperbaiki sehingga bisa lebih tepat sasaran," paparnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah