Operasikan Tenant Selain Penyedia Bahan Pangan dan Obat, Mal PVJ Didatangi Satpol PP

- 11 April 2020, 19:42 WIB
Personel Satpol PP Kota Bandung melakukan tinjauan langsung di Mal PVJ yang dikabarkan membuka tenant selain penyedia bahan pangan dan obat.
Personel Satpol PP Kota Bandung melakukan tinjauan langsung di Mal PVJ yang dikabarkan membuka tenant selain penyedia bahan pangan dan obat. /Twitter @marsegty

BANDUNG, (PRFM) – Tim Satpol PP Kota Bandung mendatangi Mal Paris Van Java (PVJ), untuk meminta pihak pengelola menghentikan operasional tenant selain penyedia bahan pangan dan obat-obatan.

Sebab berdasarkan laporan warga yang masuk ke Redaksi PRFM, Sabtu (11/4/2020) Mal PVJ diketahui mengoperasikan tenant selain penyedia bahan pangan dan obat pada hari ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by 107.5 PR FM Radio (@prfmnews) on

Kepala Seksi Penyidikan dan Penindakan Satpol PP Kota Bandung Mujahid Syuhada menyatakan, pihak pengelola Mal PVJ mengaku salah memahami (miskomunikasi) terhadap surat edaran terbaru Wali Kota Bandung terkait masa Tanggap Darurat COVID-19.

“Sepertnya miskomunikasi. Pihak pengelola juga sudah menyanggupi bahwa besok tidak akan buka dulu untuk sementara. Kecuali tenant yang menyediakan kebutuhan pangan (Carrefour) dan obat bagi masyarakat,” kata Mujahid saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Sabtu (11/4/2020).

Baca Juga: Warga dari Luar Kota jadi Tantangan Bagi Polisi untuk Edukasi Pencegahan COVID-19

Mujahid melanjutkan, pihak pengelola Mal PVJ telah menutup kembali tenant selain penyedia bahan dan obat pangan usai didatangi Satpol PP dan aparat kewilayahan setempat.

Terpisah, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung Elly Wasilah mengaku heran dengan tindakan Mal PVJ, mengoperasikan tenant selain penyedian bahan pangan dan obat-obatan.

Baca Juga: Belum Beroperasi Penuh, Mal PVJ hanya Buka Tenant yang melayani Transaksi Online

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x