Karena Pandemi Corona, PT KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal KA Jarak Jauh

- 23 Maret 2020, 09:21 WIB
CALON penumpang bersiap memasuki KA Jayabaya jurusan Malang di Stasiun Pasar Senen, Jakarta.*
CALON penumpang bersiap memasuki KA Jayabaya jurusan Malang di Stasiun Pasar Senen, Jakarta.* /ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

BANDUNG,(PRFM) - Semua pihak terus berupaya melakukan pencegahan virus corona. Hal ini pun dilakukan oleh PT KAI. Yang terbaru, PT KAI melakukan penyesuaian perjalanan kereta api khususnya untuk KA Argo Parahyangan, Lodaya, Turangga, Argo Wilis, Malabar dan Mutiara Selatan.

“Terhitung mulai besok (hari ini-red), Senin (23/3/2020) perjalanan KA Argo Parahyangan dan KA Lodaya akan mengalami penyesuaian dengan pembatalan beberapa perjalanan. Sedangkan 4 KA Terusan seperti KA Turangga, Argo Wilis, Malabar dan Mutiara Selatan relasinya diperpendek menjadi berangkat dan berakhir di Bandung. Kebijakan ini juga untuk mendukung social distancing yang diterapkan pemerintah dimana masyarakat diminta mengurangi mobilitasnya” ungkap Manager Humas PT KAI Daop 2 Noxy Citrea dalam keterangan tertulis yang diterima PRFM.

Baca Juga: DPR Sebut Lockdown Opsi Terakhir Sehingga Social Distancing Harus Benar-benar Optimal

Berikut tabel penyesuaian perjalanan kereta api:

Rilis PT KAI
Rilis PT KAI

Rilis PT KAI
Rilis PT KAI

Dengan penyesuaian perjalanan KA tersebut, masyarakat tetap bisa memanfaatkan perjalanan KA lainnya yang masih tersedia.

“Misalkan untuk KA Argo Parahyangan, masih ada 10 perjalanan KA Argo Parahyangan yang beroperasi dari normalnya sebanyak 15 perjalanan setiap hari, ” ujar Noxy.

Noxy menegaskan penyesuaian perjalanan beberapa KA tersebut bersifat sementara mengikuti kondisi perkembangan status waspada mewabahnya virus corona di Indonesia. PT KAI juga menyampaikan permohonan maaf kepada para pelanggan KA atas dibatalkannya sejumlah perjalanan KA di Daop 2 tersebut.

“Semoga kondisi pandemi ini segera membaik dan perjalanan KA akan kembali seperti sedia kala” tuturnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x