Ini Jenis Sayuran yang Baik untuk Dikonsumsi Penderita Diabetes, Dijelaskan dr. Cahyo Purnomo

- 11 Juli 2022, 15:31 WIB
Ilustrasi sayuran
Ilustrasi sayuran /Pixabay/Richard Hay

PRFMNEWS - dr Cahyo memaparkan jenis-jenis sayuran yang bagus untuk dikonsumsi penderita diabetes.

Mengendalikan kadar gula darah merupakan kunci bagi penderita diabetes agar terhindar dari risiko komplikasi.

Berikut beberapa jenis sayuran yang bagus untuk dikonsumsi penderita diabetes seperti dikutip dari kanal YouTube dr. Cahyo EDUKES:

1. Sayuran yang Mengandung Serat Tinggi

Asupan serat yang berasal dari makanan alami terbukti dapat memperlambat penyerapan glukosa dalam tubuh, sehingga gula darah tidak akan naik secara mendadak.

Baca Juga: Diabetes Bisa Diobati Secara Alami dan Instan dengan Konsumsi Daun Ini, kata dr. Saddam Ismail

Asupan serat juga dapat membantu mengurangi sembelit, menurunkan kadar kolesterol jahat, dan membantu mengontrol berat badan, sehingga hal ini bisa membantu menurunkan resistensi insulin pada penderita diabetes.

Sayuran yang mengandung serat tinggi dan baik untuk penderita diabetes yaitu wortel, sayur bit, brokoli, kubis, brussel, dan kacang polong.

2. Sayuran dengan Indeks Glikemik Rendah

Indeks glikemik suatu makanan yaitu menunjukkan seberapa cepat tubuh menyerap glukosa dari makanan tersebut.

Baca Juga: 9 Gejala Pada Kulit yang Muncul Ketika Gula Darah Tinggi dan Tanda Diabetes, Tutur dr. Ema

Glukosa dalam makanan dengan indeks glikemik tinggi lebih mudah diserap daripada makanan dengan indeks glikemik rendah.

Oleh sebab itu penderita diabetes dianjurkan untuk mengkonsumsi sayuran dengan indeks glikemik rendah untuk menghindari lonjakan gula darah.

Pilihan sayuran dengan indeks glikemik rendah yaitu wortel, asparagus, brokoli, tomat, kembang kol, selada, terong, paprika, kacang polong, bayam, dan seledri.

Baca Juga: Terkesan Biasa, Namun Tanda-tanda Ini Mengindikasi Terkena Penyakit Diabetes, kata dr. Saddam Ismail

3. Sayur yang Mengandung Protein

Sayur yang mengandung protein dapat membantu penderita diabetes merasa kenyang lebih lama, sehingga diharapkan bisa mengurangi keinginan untuk ngemil diantara sebelum waktu makan.

Selain itu, diharapkan masa otot penderita diabetes juga dapat meningkat dengan mengkonsumsi sayuran yang mengandung protein, sehingga penggunaan energi lebih meningkat dan gula darah penderita diabetes akan lebih terkendali.

Pilihan sayuran yang mengandung protein tinggi yaitu bayam, sawi sendok asparagus, sawi hijau, brokoli, kubis brussel, dan kembang kol.

Baca Juga: 5 Komplikasi ini yang Akan Terjadi Pada Penderita Diabetes Jika Gula Darah Sering Tinggi Kata dr Malik Mumtaz

4. Sayuran yang Mengandung Nitrat Tinggi

Mengkonsumsi makanan alami yang kaya akan nitrat dapat mengurangi tekanan darah dan meningkatkan kesehatan peredaran darah secara keseluruhan, sehingga mengurangi risiko komplikasi dari penyakit kronis seperti jantung, gagal ginjal, stroke, dan kaki diabetes.

Sayuran yang mengandung nitrat tinggi yaitu sayur bit, selada, seledri, arugula dan sayur rhubarb.

Itu lah tadi beberapa jenis-jenis sayuran yang bisa kalian konsumsi untuk penderita diabetes.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah