Berpuasa Tapi Tidak Sholat dan Tidak Menutup Aurat, Begini Kata Buya Yahya

- 1 April 2022, 09:15 WIB
Buya Yahya.
Buya Yahya. /tangkapan layar Youtube Al Bahjah TV/

PRFMNEWS- Tidak terasa sebentar lagi umat muslim di seluruh dunia akan melakukan ibadah puasa Ramadhan yang mana selalu ditunggu kehadirannya.

Lalu bagaimana hukumnya ketika seseorang berpuasa tetapi malah meninggalkan sholat.

"Alhamdulillah jika ada orang sering meninggalkan sholat masih berpuasa, yang parah itu adalah sudah tidak sholat tidak puasa. Semoga berkat puasanya dia bisa sempurna melakukan sholat wajib," kata Buya Yahya seperti dikutip prfmnews.id melalui kanal YouTube Al-Bahjah TV hari ini Jumat, 1 April 2022.

Buya Yahya mengingatkan jika meninggalkan Shalat adalah perbuatan dosa besar.

Baca Juga: Sandiaga Uno Bangga Maudy Ayunda Jubir Presidensi G20

Baca Juga: Gedung Eks Matahari Banceuy Akan Dijadikan Mall dan Hotel Lagi Mulai 2023 Mendatang

“Yang jelas kalau ada orang meninggalkan shalat wajib adalah dosa, dosa besar karena meninggalkan shalat,kalo masih melakukan puasa alhamdulillah,” ujarnya.

Kita sebagai manusia tidak menghina ibadah seseorang, karena tidak ada manusia yang sempurna dalam beribadah.

“Kalau kita melihat orang semacam itu bukan langsung kita vonis mereka itu langsung hina, bukan. Kita doakan semoga berkat puasanya dia sempurna melakukan shalat, memang satu shalat yang ditinggalkan gede dosanya di hadapan Allah, maka kita doakan jangan sampai dia meninggalkan shalat lagi, bahaya ini di hadapan Allah, cukup 1 sholat yang ditinggalkan cukup untuk masuk nerakan jahanam," ujarnya.

"Apakah kita rela saudara kita masuk neraka? maka kalau ada orang seperti itu, bukan untuk kita caci, akan tapi masih kita perlu bersyukur pada Allah, Alhamdulillah masih puasa, masih ada kebaikan yang dilakukan, itu lah cara pandang yang semestinya,” ujar Buya Yahya.

Selanjutnya sama pula dengan orang yang berpuasa tapi belum menutup aurat.

“Orang berpuasa tapi tidak menutup aurat, Alhamdulillah masih dia berpuasa, yang sudah Naudzubillah lagi sudah tidak menutup aurat tidak puasa, ganggu orang puasa lagi, nah ini lebih parah lagi,” ujarnya.

Baca Juga: Tak Hanya Harga BBM Pertamax Naik, di Awal April ini PPN Juga Naik

Oleh sebab itu Buya Yahya meminta agar kita bisa melihat orang dari sisi baiknya dan jangan menilai sisi jeleknya.

Serta jangan lupa memohon kepada Allah SWT agar kebaikan orang tersebut diterima oleh Allah SWT dan menjadi sebab dirinya semakin menjadi baik.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: YouTube Al-Bahjah TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah