Tiket Persib vs Madura United Dijual Online, Bobotoh Harus Tukarkan Tiket di Lokasi ini

- 29 Juli 2022, 12:30 WIB
Tiket Persib vs Madura United.
Tiket Persib vs Madura United. /prfmnews

PRFMNEWS - Tiket Persib Bandung melawan Madura United akan dijual secara online.

Bobotoh yang hendak menyaksikan langsung Persib vs Madura United di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), harus membeli tiketnya secara online di persib.co.id, aplikasi Persib, dan Loket.com.

Nantinya jika sudah melakukan pembayaran dan memenuhi syarat, bobotoh harus menukarkan tiket di lokasi yang telah ditentukan panitia.

Baca Juga: Tiket Pertandingan Persib vs Madura United Belum Bisa Dijual Hari Ini, Manajemen PT PBB Buka Suara

E-tiket yang dikirim ke email ditukarkan dengan gelang.

Penukaran e-tiket dengan gelang penanda masuk GBLA dilakukan di kawasan Batalyon Zeni Tempur 9 (Yonzipur 9) Jalan A.H. Nasution No. 22, Bandung, Sabtu, 30 Juli 2022. Penukaran akan dimulai pukul 07.00 WIB.

Terdapat 5 (lima) kategori tiket laga kandang PERSIB yang akan dijual kepada penonton. Tiket termurah ada di harga Rp 70.000 untuk tribun Timur bawah dan Selatan bawah. Sedangkan harga tertinggi sebesar Rp200.000.

Baca Juga: Sempat Menepi Karena Cedera, Ezra Walian Siap Tampil Saat Persib Bandung Lawan Madura United

Berikut ini adalah daftar harganya:

1. VIP Bagian Bawah Rp200.000

2. Samping Barat dan Selatan Bagian Bawah Rp100.000

3. Samping Barat dan Utara Bagian Bawah Rp100.000

4. Timur Bagian Bawah Rp70.000

5. Selatan Bagian Bawah Rp70.000.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah