Meski Diberi Menu Latihan Berat, Kakang Rudianto Tetap Menikmatinya

20 Februari 2024, 05:00 WIB
Kakang Rudianto. /Persib/

BANDUNG, PRFMNEWS - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak terus menggembleng skuad Maung Bandung dengan latihan intensitas tinggi di masa jeda kompetisi Liga 1 2023/2024.

Hal ini dilakukan dalam rangka persiapan tim Persib Bandung yang akan menghadapi Barito Putera pada akhir pekan ini.

Meski diberi menu latihan berat, para pemain Persib Bandung tetap menikmati semua sesi latihan.

Bek Persib Bandung Kakang Rudianto berharap, semua persiapan yang dilakukan bisa berdampak baik bagi skuad Pangeran Biru pada laga mendatang.

Baca Juga: Sudah Fit 100 Persen, Nick Kuipers Sudah Siap Kawal Kembali Lini Belakang Persib Bandung

“Meskipun latihan fisik (saat jeda kompetisi) tentunya berat, tapi saya menikmatinya untuk persiapan melawan Barito Putera. Jadi, jeda panjang tidak jadi masalah. Kami siap untuk persiapan lawan Barito,” ucap Kakang.

Persib akan melawat ke markas Barito Putera pada 23 Februari 2024 di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Kakang berharap semua persiapan dan hasil evaluasi bisa membuat Persib meraih hasil maksimal di laga tersebut.

“Laga kemarin tentunya jadi catatan. Kami sudah memperbaiki dan semua akan lebih fokus lagi, lebih dengarkan arahan pelatih,” ungkapnya.

Baca Juga: Berlatih di Masa Jeda Pemilu, Persib Bandung Kerja Keras Agar Bisa Tampil Lebih Baik

Persib punya motivasi berlipat untuk meraih hasil maksimal pada laga mendatang. Sebab, Persib ingin kembali ke jalur kemenangan sekaligus memantapkan posisi di 4 Besar.

“Saat ini, kita belum aman di posisi 4 Besar. Pemain juga ingin main menang di setiap pertandingan,” pungkasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler