Tim SAR Akhirnya Temukan Korban Longsor Subang yang Sempat Tertimbun Material Longsor

- 8 Januari 2024, 16:08 WIB
Proses pencarian korban longsor di Subang Senin, 8 Januari 2024.
Proses pencarian korban longsor di Subang Senin, 8 Januari 2024. /Kantor Sar Bandung/

PRFMNEWS - Imbas longsor yang terjadi di Desa Cipondok, Kecamatan Kasomalang, Kabupaten Subang pada Minggu sore kemarin, dilaporkan seorang warga bernama Dana (42) hilang tertimbun material longsor.

Usai longsor terjadi, Basarnas Jabar langsung mengerahkan tim rescue untuk melakukan pencarian korban Senin, 8 Januari 2024.

Setelah melakukan pencarian, akhirnya Tim SAR berhasil menemukan korban longsor Subang yang sempat tertimbun material longsor tersebut.

Baca Juga: Longsor di Subang Minggu Kemarin, 1 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia, 1 Lainnya dalam Pencarian

Korban atas nama Dana itu ditemykan tim SAR gabungan pada pukul 10.22 WIB.

Menurut Kepala Basarnas Jabar Hery Marantika, korban langsung dievakuasi ke Puskesmas Kasomalang untuk tindakan selanjutnya sebelum diserahkan ke pihak keluarga.

"Hingga pukul 12.30 WIB Tim SAR di lapangan memastikan bahwa tidak ada lagi korban yang diduga masih terjebak longsoran, selanjutnya operasi SAR ditutup," terang Hery.

Baca Juga: Prabowo: Saya Sangat Transparan dan Semua Semua Partai Pengusung Bapak Profesor Anies Dukung Program Saya

Hery pun menyampaikan terima kasih kepada pihak lainnya yang tergabung dalam Tim SAR gabungan yang berupaya melakukan pencarian korban sejak Minggu malam.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x