Puluhan Rumah di Sukabumi Rusak Akibat Gempa Bumi

- 9 Desember 2023, 15:30 WIB
Ilustrasi gempa bumi di Sukabumi
Ilustrasi gempa bumi di Sukabumi /Pixabay/Tumisu

PRFMNEWS - Puluhan rumah di Sukabumi mengalami kerusakan pasca peristiwa gempa bumi yang terjadi pada dini hari ini, Sabtu 9 Desember 2023.

Gempa bumi bermagnitudo 4,0 mengguncang wilayah Kabupaten Sukabumi sekira pukul 02.00 WIB dini hari tadi.

Akibatnya, puluhan rumah yang berada di Desa Cipeteuy, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi rusak akibat gempa bumi.

Baca Juga: Tiga Orang Ditangkap di Tempat Hiburan Malam Kota Bandung Lantaran Positif Narkoba

Kepala Desa Cipeuteuy Purnama Wijaya mengungkapkan, total rumah yang mengalami kerusakan pasca gempa bumi sebanyak 68 unit.

"Sebanyak 68 rumah yang rusak akibat terdampak gempa bumi tersebar di enam kedusunan di Desa Cipeuteu. Dari jumlah tersebut sebanyak sembilan rumah rusak berat, 28 rumah rusak sedang dan 31 rumah rusak ringan," papar Purnama seperti dilansir prfmnews.id dari ANTARA.

Purnama memaparkan, tidak hanya rumah yang mengalami kerusaka, tetapi sarana ibadah seperti masjid dan tembok penahan tanah di Kampung Pasir Masigit, Desa Cipeteuy juga mengalami kerusakan akibat gempa bumi.

Baca Juga: Daftar Transportasi Umum Terintegrasi 2 Stasiun Whoosh di Bandung untuk Dukung Masa Liburan Nataru

Selain itu, dampak gempa bumi juga memicu terjadinya bencana pergeseran tanah. Sebanyak 13 rumah terancam pergeseran tanah.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x