Jusuf Hamka Beri Pekerjaan untuk 4 Cucu Kakek-Nenek Jalan Kaki di Tol Cisumdawu dengan 2 Syarat

- 30 April 2023, 07:00 WIB
Jusuf Hamka bertemu kakek nenek yang jalan kaki di Tol Cisumdawu.
Jusuf Hamka bertemu kakek nenek yang jalan kaki di Tol Cisumdawu. /Instagram @jusufhamka

PRFMNEWS – Direktur Utama PT CKJT M. Jusuf Hamka menemui sepasang kakek dan nenek yang viral saat jalan kaki di bahu Jalan Tol Cisumdawu, Sumedang karena tak punya ongkos menuju rumah anak cucu mereka.

 

Saat bertemu kakek nenek yang jalan kaki di Tol Cisumdawu karena tidak punya ongkos itu, Jusuf Hamka memberi pekerjaan kepada empat cucu pasangan suami istri sepuh tersebut.

Namun, saat memberi pekerjaan, Jusuf Hamka meminta dua syarat khusus kepada cucu dari kakek nenek yang belakangan diketahui bernama Kakek Ojo Surono (78) dan Nenek Halimah (76).

Baca Juga: Jusuf Hamka Temui Kakek Nenek Viral yang Jalan Kaki di Tol Cisumdawu karena Tak Punya Ongkos

Jusuf Hamka melakukan hal tersebut karena keempat cucu Kakek Ojo dan Nenek Halimah dalam kondisi menganggur dan masih belum mendapat pekerjaan.

Selain itu, Jusuf Hamka berharap setelah bekerja di PT CKJT, cucu-cucu Kakek Ojo dan Nenek Halimah punya penghasilan yang bisa turut membantu keuangan keluarga termasuk bagi kakek dan neneknya.

Video momen pertemuan Jusuf Hamka dengan Kakek Ojo dan Nenek Halimah beserta para anak dan cucu mereka diunggah ke akun Instagram pribadi bos jalan tol di Indonesia tersebut, Sabtu 29 April 2023.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x