Datangi Masjid Raya Al Jabbar, Gubernur Sumbar Takjub dengan Desain Ornamen Khas Karya Ridwan Kamil

- 27 Februari 2023, 21:12 WIB
Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah mengunjungi Masjid Raya Al Jabba
Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah mengunjungi Masjid Raya Al Jabba /HUMAS JABAR

PRFMNEWS - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah mengunjungi Masjid Raya Al Jabbar, Gedebage, Kota Bandung pada Jumat 24 Februari 2023.

Gubernur Sumbar kagum dan takjub dengan detail desain-desain ornamen khas Masjid Raya Al Jabbar yang merupakan ide Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Salah satu desain ornamen karya Ridwan Kamil pada bangunan Masjid Raya Al Jabbar yang dipuji Gubernur Mahyeldi Ansharullah adalah sisik ikan. 

Baca Juga: Masih Ada Warga yang Belum Tahu Kalau Masjid Al Jabbar Sedang Ditutup Sementara

"Dengan desain ornamen khas berupa sisik ikan dan kaca berwarna warni. Bentuk masjidnya juga keindahan tiada tara," kata Mahyeldi Ansharullah, dikutip dari ANTARA.

Usai mengelilingi bangunan masjid berukuran 99X99 meter yang mampu menampung sekira 50 ribu jemaah tersebut, Mahyeldi menyatakan tempat ibadah ini tepat untuk menjadi wisata religi baru di Jawa Barat.

"Luar biasa memang desain Masjid Raya Al Jabbar. Karya monumental yang didesain Pak Ridwan Kamil yang juga dikenal arsitek masjid. Dengan kehadiran masjid ini, juga menambah destinasi wisata religi tujuan masyarakat yang ada di Jawa Barat," tuturnya.

Baca Juga: Usai Tertangkap, Pelaku Copet di Masjid Raya Al Jabbar Santai Sambil Merokok saat Diperiksa Petugas Keamanan

Ditambahkan Mahyeldi bahwa karya Ridwan Kamil dalam mendesain arsitektur suatu masjid tidak perlu diragukan lagi.

Menurutnya, sosok Ridwan Kamil sebagai arsitek lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) ini ikut mendesain Masjid Raya Sumatera Barat di Kota Padang yang juga sukses menjadi ikon wisata religi terkenal di Tanah Air.

Tak heran, lanjutnya, keunikan desain menyerupai gonjong rumah gadang di Minangkabau menjadikan Masjid Raya Sumbar memenangkan penghargaan Abdullatif Al Fozan Award atau AFAMA tahun 2021.

Baca Juga: FOTO Petugas BPBD Angkut Sampah dari Kolam Masjid Al Jabbar: Sehari 3 Kali

Penghargaan tersebut merupakan ajang untuk menampilkan karya dan desain masjid dari negara-negara dengan penduduk muslim di dunia.

"Masjid Raya Sumbar kan juga Pak Ridwan Kamil dan tim yang mendesain, sehingga Masjid Raya Sumbar yang sangat dibanggakan masyarakat Ranah Minang pun saat ini juga dikenali oleh seluruh masyarakat se-Indonesia," ungkap Mahyeldi.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah