Meski PSBB Jabar Tak Diperpanjang, Penanganan Covid-19 Tetap Berlanjut

- 26 Juni 2020, 15:12 WIB
Ilustrasi Rapid Test.**
Ilustrasi Rapid Test.** /HUMAS JABAR

"Kemudian juga kan ekonomi mesti jalan terus. Kita kan seperti kata presiden harus produktif tapi aman. Artinya perekonomian kita jalan tapi tetap menjaga keamanan dengan menerapkan protokol kesehatan," tegasnya.

Meski semua daerah boleh menjalankan AKB, khusus untuk sekolah Daud memastikan jika pihaknya masih menunggu putusan dari kementerian pendidikan dan kebudayaan (Kemendikbud).

Baca Juga: Anggota DPR Pertanyakan Penggunaan Dana Haji 2020

"Sampai saat ini kan sekolah itu masih daring," ujarnya.

Dengan adanya AKB di banyak sektor, Daud meminta semua pihak untuk menerapkan protokol kesehatan. Pasalnya, AKB bukan berarti kehidupan menjadi normal seperti sebelum ada pandemi covid-19. Kewaspadaan harus tetap diperhatikan.

"Dengan adanya adaptasi kebiasaan baru atau AKB ini tidak berarti kita hidup normal seperti sebelum ada covid. Tetap ada pembatasan utamanya pembatasan dalam tiga hal yang kita keluar harus pakai masker, rajin cuci tangan, kita harus jaga jarak itu di setiap poin ada kegiatan tiga protokol itu harus ditegakan," tegasnya.***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x