Dede Yusuf Salurkan Bantuan APD Kepada Tenaga Kesehatan di Kabupaten Bandung

- 7 April 2020, 16:06 WIB
 PERWAKILAN Rumah Aspirasi Imah Rancage memberikan bantuan alat pelindung diri (APD) ke Puskesmas Ciparay, Kabupaten Bandung, Selasa (7/4/2020).*
PERWAKILAN Rumah Aspirasi Imah Rancage memberikan bantuan alat pelindung diri (APD) ke Puskesmas Ciparay, Kabupaten Bandung, Selasa (7/4/2020).* /ISTIMEWA

BANDUNG,(PRFM) – Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Dede Yusuf melalui Rumah Aspirasi Imah Rancage yang dipimpin Saeful Bachri kembali melakukan bakti sosial dengan membagikan puluhan alat pelindung diri (APD) dan hand sanitizer kepada tenaga medis yang ada di sejumlah Puskesmas yang tersebar di Kabupaten Bandung, Selasa (7/4/2020).

Puskesmas tersebut di antaranya, Puskesmas Ciparay DTP, Puskesmas Baleendah dan Puskesmas Pameungpeuk.

Giat sosial Dede Yusuf dan Rumah Aspirasi Imah Rancage itu sebagai bentuk kepedulian sosial dalam upaya pencegahan penularan pandemi virus corona.

Dede Yusuf mengatakan, dilaksanakannya kegiatan sosial dalam upaya pencegahan penularan pandemic corona ini selaras dengan arahan dan instruksi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Seperti yang dikatakan beliau (AHY), agar seluruh kader dan keluarga besar Partai Demokrat untuk melaksanakan Gerakan Nasional Demokrat Lawan Corona di berbagai wilayah dengan berbagai bentuk bakti sosial," kata Dede Yusuf kepada wartawan.

Baca Juga: Emil Alih Fungsikan Hotel Preanger Jadi Tempat Tinggal Tenaga Medis

Selain menyalurkan hand sanitizer, pihaknya juga mebagikan ratusan masker, hand sanitizer serta cairan disinfektan kepada masyarakat, khususnya kepada para tukang ojek online (ojol).

Pasalnya, mereka sangat rawan terjadinya sentuhan antara yang satu dengan yang lainnya, sehingga dibutuhkan APD dan pelindung diri untuk menjaga kesehatan.

 PARA pengemudi ojek online menerima bantuan dari Dede Yusuf berupa masker.*
PARA pengemudi ojek online menerima bantuan dari Dede Yusuf berupa masker.* ISTIMEWA


Ketua Rumah Aspirasi Imah Rancage Saeful Bachri mengatakan, pihaknya melaksanakan sejumlah program kegiatan ini, setelah di lapangan banyak keluhan dari tenaga medis berkaitan dengan kekurangan APD.

"Maka atas inisiatif Kang Dede Yusuf membagikan APD dan hand sanitizer kepada beberapa puskesmas di Kabupaten Bandung. Kita juga turut memberikan bantuan masker serta hand sanitazer juga buat para pengemudi ojek online," kata Saeful Bachri.

Ia mengatakan, APD yang dibagikan kepada para tenaga medis itu sebanyak 50 unit.

"Sedangkan masker dan hand sanitizer sekitar ratusan paket. Kami berharap bantuan yang telah disalurkan itu, bermanfaat bagi para tenaga medis maupun masyarakat dalam upaya pencegahan penularan virus corona," katanya.

Baca Juga: Pemerintah Siapkan Rp110 Triliun untuk Jaring Pengaman Sosial

Sementara itu, Kepala Puskesmas Ciparay DTP dr. Heriyanto menyambut baik kehadiran Tim Rumah Aspirasi Imah Rancage yang mewakili Dede Yusuf dalam pembagian APD dan hand sanitizer tersebut.

“Kami menyampaikan terima kasih atas kepedulian Pak Dede Yusuf selaku Anggota DPR RI dari dapil Kabupaten Bandung dengan bantuan APD-nya bagi tenaga medis yang merupakan garda terdepan menghadapi Covid-19. Kami pun berharap agar pandemi ini segera berakhir,” ujar dr. Heriyanto.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x