Tempat Wisata di Garut Ditutup Lagi Sampai Ada Pengumuman Terbaru dari Pemerintah Pusat

- 7 Oktober 2021, 13:18 WIB
Tempat pemandian air panas di Cipanas, Garut.
Tempat pemandian air panas di Cipanas, Garut. /Kabar Priangan/Aep Hendy/

PRFMNEWS - Tempat wisata di Garut, Jawa Barat resmi ditutup kembali untuk sementara hingga waktu yang tak ditentukan.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Garut, Budi Gan Gan Gumilar mengatakan, tempat wisata di Garut ditutup sampai ada pengumuman terbaru dari pemerintah terkait status level PPKM Kabupaten Garut.

"Jadi kami akan tunggu lagi minggu depan apakah akan masuk level 2 atau tetap di level 3," sebut Budi saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel Rabu, 6 Oktober 2021 kemarin.

Baca Juga: Densus 88 Selidiki Dugaan Puluhan Orang Baiat ke NII di Garut

Kata Budi, tempat wisata di Garut ditutup lagi karena kini Garut masuk dalam daerah dengan status PPKM level 3.

Berdasarkan aturan di Inmendagri, tempat wisata di daerah PPKM level 3 tidak diperkenankan untuk dibuka.

Bupati Garut, kata Budi, telah mengeluarkan surat edaran yang menyatakan tempat wisata di Garut ditutup kembali untuk sementara sejak Rabu kemarin.

Baca Juga: Penampilan Persib Disorot Bobotoh, Mantan Petinggi PT PBB Bilang Begini

"Di Kabupaten Garut mulai hari tadi (kemarin-red) kita sesuai dengan surat edaran Pak Bupati, seluruh tempat wisata dan seni budaya itu ditutup sementara," kata Budi.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x