Tiba di Bali Untuk Hadiri KTT G20, Joe Biden: Amazing, Splendid, Wonderful

- 14 November 2022, 11:45 WIB
Presiden AS Joe Biden tiba di Bali, Minggu (13/11/2022) malam.
Presiden AS Joe Biden tiba di Bali, Minggu (13/11/2022) malam. /Foto: BPMI Setpres/

PRFMNEWS - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Bali akan diadakan pada tanggal 15-16 November 2022 besok.

Dari sekian banyaknya kepala negara yang telah hadir untuk menghadiri KTT G20 di Bali, salah satunya adalah Presiden Amerika Serikat Joe Biden.

Joe Biden pun mengungkapkan kekaguman dirinya saat disambut dengan tarian khas dari Pulau Dewata itu.

Baca Juga: Ada KTT G20 di Bali, Kemenhub Pastikan Penerbangan Reguler di Bandara Ngurah Rai Tak Terganggu

Hal ini diungkapkan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno saat menyambut kedatangan Joe Biden di Bandara.

Sandi menyebutkan bahwa dirinya mewakili Presiden Joko Widodo untuk menyambut Presiden Amerika Serikat Joe Biden dengan mempertunjukan tarian pendet yang dibawakan dengan sangat apik oleh Sanggar Badung Denpasar.

Presiden Amerika Serikat itu pun mengungkapkan rasa terima kasih kepada penari Bali.

Baca Juga: Pemuda ini Raih Kesuksesan jadi Petani Jamur Tiram di Kampung Halaman, Usai Tinggalkan Pekerjaan di Jakarta

“Amazing, splendid, wonderful!” ungkap Presiden Biden sebagai ungkapan terima kasih kepada penari Bali,seperti yang dikutip prfmnews.id dari Instagram Sandiaga Uno, pada Senin 14 November 2022.

Selain itu Sandiaga Uno pun mengatakan demi terciptanya lapangan kerja dan mempercepat pemulihan ekonomi, ia berharap atas nama atas nama pemerintah dan bangsa Indonesia akan lebih banyak kunjungan dan juga kerjasama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Baca Juga: Bawang Putih Punya 6 Manfaat untuk Kesehatan, Bisa Bantu Turunkan Hipertensi

“Demi terciptanya lapangan kerja dan mempercepat kepulihan ekonomi, kami atas nama pemerintah dan Bangsa Indonesia berharap akan lebih banyak kunjungan dan juga kerjasama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” sambung Sandi.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x