Apa itu NGL Link Anonymous? Lengkap dengan Cara Buat di Instagram Story dan Link Unduh Aplikasinya

26 Juni 2022, 20:50 WIB
Ilustrasi - Cara membuat link NGL: Anonymous yang sedang viral di Instagram, bisakah ikut trend di IG dengan aplikasi selain NGL: Anonymous q&a? /PIXABAY/Memed_Nurrohmad

PRFMNEWS - Apa itu NGL Link Anonymous? Pertanyaan ini paling awal muncul sebelum akhirnya salah satu fitur di aplikasi kirim pesan atau tanya jawab ini viral di Instagram (IG).

Cara gunakan hingga membuat dan membagikan NGL Link anonymous di Instagram Story (IG Story) juga banyak dicari tahu pengguna media sosial khususnya remaja termasuk di Indonesia, baik bagi pengguna handphone (HP) berbasis Android maupun iOS (iPhone).

NGL Link Anonymous merupakan fitur dari aplikasi NGL: anonymous q&a di luar Instagram buatan tim DeepMoji berbasis di Venice Beach, California yang dapat diunduh secara gratis.

Aplikasi NGL: Anonymous q&a ini menghadirkan sebuah fitur seru di mana seseorang bisa berinteraksi mengirim pesan atau pertanyaan (tanya jawab) ke pengguna Instagram yang memuat NGL Link di fitur IG Story.

Baca Juga: Kata Luhut Selain NIK, PeduliLindungi Jadi Syarat Jual Beli Minyak Goreng Rp14 Ribu, Kapan Mulai Berlaku?

Bedanya dari fitur tanya jawab di Sticker Instagram Story yaitu, fitur dari NGL Link ini bisa membuat identitas si pengirim pesan atau pertanyaan tidak diketahui alias anonim (Anonymous).

Melansir laman Screenrant, NGL adalah istilah dalam dunia maya yang berarti untuk ‘tidak akan berbohong’. Sehingga pengguna bisa menyampaikan segala pesan berupa perasaan juga pendapat jujur ke followers mereka meski tak diketahui identitasnya.

Aplikasi ini pertama kali dirilis pada 7 November 2021 di California. Namun, kini NGL tersedia di seluruh dunia, bahkan pengembang berupaya untuk menerjemahkan aplikasi ini ke lebih dari 50 bahasa dalam beberapa bulan ke depan.

Cara menggunakan fitur tanya jawab NGL Link Anonymous ini pertama kali Anda download atau unduh terlebih dulu aplikasi NGL: anonymous q&a di PlayStore (Android) ataupun AppStore (iOS).

Berikut link resmi mendownload aplikasi NGL: anonymous q&a gratis di Android dan iOS:

Baca Juga: Ibis MUSIC: Hotel ibis Bandung Trans Studio Bawa Masyarakat Terkoneksi dengan Perkembangan Musisi Lokal

- Download NGL Android: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.nglreactnative

- Download NGL Link iOS (iPhone): https://apps.apple.com/us/app/ngl-anonymous-q-a/id1596550932

Jika sudah terunduh, ikuti langkah berikut untuk menggunakan fitur NGL Link hingga membagikannya di IG Story:

- Buka aplikasi NGL di HP Anda.

- Tekan tombol Get Message, lalu masukkan username Instagram Anda.
Contoh: @agungkarsena, pastikan Anda memasukkannya dengan benar.

Baca Juga: Alasan Pemerintah Terapkan Syarat Jual Beli Minyak Goreng Rp14 Ribu Pakai Pakai PeduliLindungi

- Sekarang saatnya membagikan NGL Link di Instagram.

- Tekan tombol Copy Link di aplikasi NGL Link.

- Langkah selanjutnya tekan tombol Share!

- Ikuti step yang muncul di layar HP, tekan tombol Next Step sampai muncul tombol Share on Instagram!

- Selanjutnya Anda akan diarahkan langsung untuk membuat IG Story.

- Tambahkan NGL Link yang telah disalin sebelumnya, tekan tombol Sticker - Link.

- Isi kolom URL dengan link yang sebelumnya sudah disalin di NGL Link.

- Tekan Done.

Baca Juga: Pemutihan Pajak Kendaraan di Jabar 2022 Ada Lagi, Berikut Mekanisme Lengkapnya

Sekarang Anda dapat membagikan NGL Link ke seluruh followers Anda atau hanya orang-orang terdekat saja yang diseleksi.

Untuk mengecek pesan NGL Link yang masuk, silakan buka aplikasi NGL: anonymous q&a, lalu pilih menu Inbox.

Anda juga dapat membagikan pesan NGL Link tersebut langsung ke IG Story dengan menekan tombol Reply.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler