Hati-hati ! Modus Penipuan Jasa Pelunasan Pinjol di Medsos, Orang Ini Jadi Korbannya

- 1 Februari 2023, 16:15 WIB
Ilustrasi pinjol.
Ilustrasi pinjol. /prfmnews.id

Tergiur dengan iming-iming uang Rp10 juta, AS pun memberanikan untuk memilih paket satu dan mentransfer uang Rp1 juta kepada mereka.

AS melakukan percakapan dengan akun tersebut melalui nomor Whatsapp. Nomor WA yang mereka pakai adalah nomor akun bisnis yang membuat AS tidak curiga.

Baca Juga: Korban Pinjol yang Lapor ke Satgas Antirentenir Kota Bandung Berkurang di Tahun 2022

"Saya akhirnya pilih paket 1, saya coba hubungi, untuk awalnya lancar, mereka meyakinkan mereka amanah, akan menjaga data pribadi saya, dan mereka sudah punya joki pinjol untuk mengamankan data saya," terangnya.

Setelah mengirimkan uang, AS diminta untuk memberikan nomor rekening dan kota tempatnya tinggal. Tidak ada data pribadi milik AS yang diminta oleh mereka.

Kecurigaan AS mulai muncul ketika sang penipu meminta dirinya mentransfer uang tambahan senilai Rp2 juta.

Uang tersebut kata mereka untuk mendapatkan kode agar akun bodong untuk AS lolos registrasi.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kesulitan Tangkap Pelaku Utama Pinjol Ilegal Karena Banyak yang Bekerja di Luar Negeri

"Setelah itu tiba-tiba mereka itu menawarkan harus masuk lagi uang Rp2 juta untuk dapat kode," paparnya.

Mereka pun kata AS mulai tidak merespons chatnya dengan cepat. Padahal di awal-awal mereka sangat fast response.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah