Awas Kejebak Macet, Hindari Tanggal Puncak Kunjungan Wisata ke Bandung dan Titik Rawan Padat Kendaraan

- 12 April 2024, 18:00 WIB
Ilustrasi kemacetan di Bandung
Ilustrasi kemacetan di Bandung /Twitter @achmadhuda

"Prediksi kami, kunjungannya itu di akhir pekan ini, karena Selasa 16 April 2024 sudah mulai bekerja lagi," ujar Andri di Lembang, Kamis 11 April 2024.

Andri memaparkan peningkatan arus lalu lintas berdasarkan pantauan pihaknya sudah mulai terjadi sejak hari H Lebaran 2024 meski belum sangat signifikan.

"Ya mungkin baru sekitar 20 persen," sebutnya.

Baca Juga: Wahana Wisata Baru Nimo Eye Bianglala Tertinggi di Bandung Sudah Dibuka, Ini Harga Tiket dan Jadwalnya

Ia menyatakan petugas kepolisian, Dishub Kabupaten Bandung Barat, dan stakeholder terkait terus stand by mengatur lalin di titik-titik kemacetan serta melakukan kanalisasi arus dengan menambah pembatas pemisah arus lalin ke Lembang dan ke Kota Bandung di titik-titik kepadatan.

Menurut Andri, kepadatan arus kendaraan dipengaruhi oleh aktivitas pariwisata dengan kedatangan para wisatawan, juga akibat aktivitas pemudik lokal yang menuju Lembang, Cimahi atau Padalarang lewat Parongpong ataupun ke Bandung.

"Ada juga pemudik lokal, jadi ada yang saling berkunjung untuk silaturahmi Lebaran. Ada yang warga Lembang, ada juga yang dari Kota Bandung terus Cimahi," katanya.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah