Bupati Bandung Izinkan Belajar Tatap Muka di Ruang Terbuka, Disdik: Sangat Memungkinkan

- 10 September 2020, 14:13 WIB
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung Juhana.*
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung Juhana.* /BUDI SATRIA

PRFMNEWS - Bupati Bandung Dadang M Naser merestui sekolah untuk kembali mengadakan kegiatan pembelajaran tatap muka secara langsung. Hanya saja, dia meminta agar setiap sekolah menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Tak hanya protokol kesehatan, Dadang pun meminta akan pembelajaran tatap muka ini dilakukan di ruang terbuka agar sirkulasi udara lebih baik. Selain itu, waktu tatap muka pun dibatasi.

Terkait hal ini, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung, Juhana mengaku sepakat dengan hal itu. Terlebih Kabupetan Bandung memiliki keunggulan dalam hal ruang terbuka.

"Bagus sekali saran Pak Bupati. Memang sangat memungkinkan di Kabupaten Bandung melaksanakan proses pembelajaran di ruang terbuka, dan ini sudah dimulai SMP 3 Baleendah, di sana ada kelas jauh, dan pembelajarannya semi outdoor," kata Juhana saat on air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Kamis 10 September 2020.

Baca Juga: Kapolresta Bandung Minta Warga Kabupaten Bandung Patuhi Protokol Kesehatan Selama Pilkada

Menurut Juhana, apa yang sudah dilakukan oleh SMP 3 Baleendah ini akan menjadi contoh pembelajaran tatap muka bagi sekolah lain di Kabupaten Bandung. Selain itu, Disdik pun meminta setiap sekolah memahami isi dari buku petunjuk teknis (juknis) yang sudah diterbitkan Disdik terkait pelaksanaan pembelajaran di masa pandemi.

Untuk sekolah lain di Kabupaten Bandung, Juhana menegaskan jika pembelajaran tatap muka bukan sebuah kewajiban. Pembelajaran tatap muka ini hanya diperbolehkan selama pihak sekolah mendapat persetujuan dari orang tua, aparat setempat, dan memenuhi kriteria yang ditetapkan Disdik.

Baca Juga: Ridwan Kamil Sebut Gugus Tugas Tengah Pelajari Metode Kesembuhan Klaster Secapa AD

Maka dari itu, Juhana meminta sekolah lain untuk tidak memaksakan diri menggelar pembelajaran tatap muka. Pasalnya, dalam situasi pandemi ini kesehatan adalah yang utama.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x