Sat Lantas Polresta Bandung Bagikan Air Bersih Gratis Bagi Warga Terdampak Kekeringan di Soreang

- 6 September 2023, 11:01 WIB
Penyaluran air bersih gratis bagi warga Desa Parungserab, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung oleh Sat Lantas Polresta Bandung Rabu, 6 September 2023.
Penyaluran air bersih gratis bagi warga Desa Parungserab, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung oleh Sat Lantas Polresta Bandung Rabu, 6 September 2023. /Budi Satria/prfmnews

PRFMNEWS - Kekeringan mulai melanda di sebagian wilayah Kabupaten Bandung hingga membuat banyak warga yang kesulitan mendapatkan air bersih untuk berbagai keperluan sehari-hari.

Untuk itu, sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, jajaran Sat Lantas Polresta Bandung memberikan air bersih secara gratis bagi warga di Desa Parungserab, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung pada hari ini Rabu, 6 September 2023.

Kasat Lantas Polresta Bandung Kompol Mangku Anom menyampaikan, pemberian air bersih ini juga sebagai bagian dari peringatan hari Bhayangkara Lalu Lintas ke-68.

Baca Juga: Kelangkaan Air Bersih Mulai Terjadi di Tasikmalaya, BPBD Kerahkan Truk Tangki untuk Bantu Warga

Adapun pemilihan Desa Parungserab Soreang karena adanya permintaan dari warga setempat yang sedang kesulitan mendapatkan air bersih.

"Ini dalam rangka hari Bhayangkara lalu lintas. Kebetulan ini ada usulan di Desa Parungserab Kecamatan Soreang karena memang membutuhkan air bersih," kata Mangku Anom.

Kegiatan pemberian air bersih gratis ini akan terus dilakukan oleh Sat Lantas Polresta Bandung dengan cara berkeliling ke banyak desa di Kabupaten Bandung.

"Untuk airnya kurang lebih ada 5 ribu liter, dan rencananya satu hari satu desa kita keliling sampai tanggal 22 September," urainya.

Baca Juga: Langkah Dadang Supriatna Tangani Masalah Kekeringan di Kabupaten Bandung

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x