Pasar Cimol Gedebage Kebakaran, Siapa Tanggung Jawab?

- 8 Juli 2023, 21:16 WIB
Kondisi Blok B Pasar Cimol Gedebage Kota Bandung usai dilanda kebakaran, Sabtu 8 Juli 2023
Kondisi Blok B Pasar Cimol Gedebage Kota Bandung usai dilanda kebakaran, Sabtu 8 Juli 2023 /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Selama beberapa tahun ke belakang, ada tiga pihak pengelola Pasar Gedebage Kota Bandung.

Tiga pihak pengelola tersebut adalah Perumda Pasar Juara Bandung, PT Ginanjar dan PT Javana Arta Perkasa.

Di kawasan Pasar Gedebage, Perumda Pasar Juara Bandung mengelola los eceran, lahan di belakang Kantor Unit Pasar Gedebage, gedung depan Pasar Ikan Hias dan lahan Tempat Penampungan Pedagang Sementara (TPPS).

Baca Juga: Ragam Fasilitas yang Akan Tersedia di Hunian Murah yang Dihadirkan Pemerintah di Kota Bandung

Sementara PT Ginanjar mengelola Pasar Tradisional di kawasan Pasar Gedebage.

Adapun PT Javana Arta Perkasa merupakan pihak yang mengelola area Pasar Cimol Gedebage.

Kebakaran

Lebih dari 20 kios di Pasar Cimol Gedebage dilahap api dalam peristiwa kebakaran yang terjadi pada Jumat, 7 Juli 2023 malam sekira pukul 22.00 WIB.

Sebanyak 10 mobil pemadam dengan kekuatan 50 petugas yang memadamkan kebakaran Pasar Cimol Gedebage kemarin malam.

Baca Juga: Tim SAR Masih Cari Warga yang Tenggelam di Pantai Jayanti dan Waduk Cirata

Menurut data yang dihimpun Redaksi Radio PRFM, sebanyak 14 kios rusak berat dan 11 kios rusak ringan akibat kebakaran yang terjadi di Pasar Cimol Gedebage.

Menanggapi peristiwa kebakaran Pasar Cimol Gedebage, Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna meminta dilakukan audit terhadap infrastruktur yang terdampak kobaran api.

"Kios punya masing-masing pedagang, pasti tanggung jawab pemilik. Kita ingin dilakukan audit infrastruktur seperti kabel-kabel dan sebagainya. Itu harus dilakukan oleh orang profesional," ujarnya usai meninjau Blok B Pasar Cimol Gedebage, Sabtu 8 Juli 2023.

Baca Juga: Persija Dapat Tambahan Dua Pemain Penting Jelang Pertandingan Lawan Persikabo 1973

Ema Sumarna mengharapkan Polisi bisa segera memeriksa penyebab kebakaran sehingga bisa mempercepat beroperasinya kembali Pasar Cimol Gedebage.

"Mudah-mudahan tidak ada pidana hukum. Konteksnya itu jajaran kepolisian bisa mempercepat melepas police line. Kami pastinya tunduk, patuh dan taat hukum yang berlaku," paparnya.

Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna saat melihat kondisi terkini Blok B Pasar Cimol Gedebage usai dilanda kebakaran, Sabtu 8 Juli 2023
Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna saat melihat kondisi terkini Blok B Pasar Cimol Gedebage usai dilanda kebakaran, Sabtu 8 Juli 2023 Diskominfo Kota Bandung

Ema Sumarna berharap kebakaran Pasar Cimol Gedebage malam kemarin menjadi yang terakhir kalinya.

"Mereka (pedagang) kehidupan kesehariannya dari sini, maka sebaiknya kita berikan alternatif. Tidak mungkin puasa (berhenti) seminggu dua minggu tidak dagang," ujarnya.

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah