Sampai Kapan Aktivitas Offroad di Ranca Upas Dilarang? Ini Kata Perhutani

- 14 Maret 2023, 15:26 WIB
Alam Ranca Upas rusak akibat event motor trail pada 5 Maret lalu
Alam Ranca Upas rusak akibat event motor trail pada 5 Maret lalu /Instagram /

Dia memastikan, insiden kerusakan alam yang terjadi di kawasan wisata Ranca Upas akibat event motor trail itu menjadi pembelajaran bagi pihaknya selaku pengelola agar ke depan tidak kembali terulang.

Baca Juga: Ridwan Kamil: Semoga Ranca Upas Dijaga dari Acara Merusak Lingkungan

Ditegaskan pula oleh Asep, masalah kerusakan lingkungan di Ranca Upas menjadi perhatian utama Perhutani dan pihaknya telah menyiapkan berbagai langkah untuk memulihkannya.

Salah satu langkah dalam rangka pemulihan dan pencegahan kejadian serupa tak terulang yakni dengan melakukan pembenahan SOP pada setiap kegiatan di kawasan Perum Perhutani.

Asep pun menegaskan pihaknya akan melarang segala kegiatan offroad di hutan Jabar sampai SOP baru rampung disusun dan dapat diterima oleh semua pihak.

Baca Juga: Respons IMI Jabar soal Event Trail Ranca Upas yang Berujung Perusakan Lingkungan

“Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Barat dan Banten beserta PT. Perhutani Alam Wisata saat ini melarang segala aktivitas offroad hingga tersusun prosedur yang baik dan dapat diterima oleh semua pihak,” ungkap Asep.

Kendati demikian, Asep belum menyebutkan kepastian waktu pembenahan SOP terkait pelaksanaan kegiatan di kawasan hutan Jabar rampung disusun oleh pihaknya.***

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x