Diungkap Ridwan Kamil, Bakal Ada Flyover di Jalan Garuda Kota Bandung Tahun Depan

- 1 Oktober 2022, 20:30 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan jembatan layang Flyover Kopo Kota Bandung pada Sabtu, 1 Oktober 2022. Ridwan Kamil sebut bakal ada Flyover baru di Jalan Garuda Kota Bandung.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan jembatan layang Flyover Kopo Kota Bandung pada Sabtu, 1 Oktober 2022. Ridwan Kamil sebut bakal ada Flyover baru di Jalan Garuda Kota Bandung. /TOMMY RIYADI/PRFMNEWS.

PRFMNEWS - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan bahwa bakl ada jembatan layang (Flyover) baru di Jalan Garuda Kota Bandung.

Ridwan Kamil menyebutkan Flyover Garuda Kota Bandung akan dihadirkan Pemerintah pada tahun 2023.

Menurut Ridwan Kamil, letak Flyover di Jalan Garuda Kota Bandung bakal berada di dekat Bandara Husein Sastranegara.

Baca Juga: Bus TMP Koridor Leuwipanjang-Soreang Bandung Dicegat Rombongan Sopir Angkot

Ia memaparkan, Flyover di Jalan Garuda Kota Bandung harus dihadirkan karena beririsan dengan proyek Kereta Cepat Jakarta - Bandung.

"Beriringan dengan Kereta Api Cepat, Flyover di Jalan Garuda yang dekat Bandara Husein Sastranegara karena Kereta Cepat membuat lintasan frekuensi yang melintasi sebidang ini," papar Ridwan Kamil ketika ditemui saat acara peresmian Flyover Kopo Kota Bandung pada Sabtu, 1 Oktober 2022.

"Akan banyak sehingga keputusannya membangun Flyover sehingga keretanya lurus, mobil yang naik ke atas," imbuhnya.

Baca Juga: Inilah Cara Membedakan Gejala Sakit Ginjal dan Punggung, Jangan Sampai Salah Penanganan

Dikatakan Ridwan Kamil, proses perizinan dan pembebasan lahan sedang terkait pembangunan Flyover di Jalan Garuda Kota Bandung sedang diurus oleh Pemprov Jabar.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x