Empat Tahanan yang Kabur dari Polsek Cikalong Wetan Berhasil Ditangkap Kembali, Sempat Sembunyi di Hutan

- 19 Januari 2022, 19:54 WIB
Kapolres Cimahi AKBP Imron Ermawan memberikan penjelasan tentang kaburnya empat tahanan dari Polsek Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat, Rabu 19 Januari 2022
Kapolres Cimahi AKBP Imron Ermawan memberikan penjelasan tentang kaburnya empat tahanan dari Polsek Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat, Rabu 19 Januari 2022 /Budi Satria/PRFMNEWS.

PRFMNEWS - Empat tahanan yang sempat kabur dari Polsek Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat, berhasil ditangkap kembali oleh pihak Kepolisian.

Kapolres Cimahi AKBP Imron Ermawan memaparkan kronologi kaburnya empat tahanan tersebut dari Polsek Cikalong Wetan hingga ditangkap kembali.

Imron memaparkan, empat tahanan itu kabur dari Polsek Cikalong Wetan pada Rabu 12 Januari 2022.

"Mereka kabur melalui atap kamar mandi. Lewat atas dibuka, kemudian dengan cara mereka sendiri akhirnya berhasil kabur. Intinya lewat atap kamar mandi tanahan," paparnya.

Baca Juga: Gayung Bersambut, Spanduk Arteria Dahlan Musuh Orang Sunda Muncul di Bandung

Empat tahanan yang kabur dari Polsek Cikalong Wetan itu kemudian ditangkap kembali dalam kurun waktu yang berbeda.

Dua tahanan yang kabur ditangkap pada Kamis 13 Januari 2022.

"Dua tahanan, bernama Agung dan Alimudin diamankan terlebih dahulu sehari setelah melarikan diri," kata Imron.

Dua tahanan lainnya yang juga kabur dari Polsek Cikalong Wetan, ditangkap pada Selasa 18 Januari 2022.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x