Terjadi Lagi, Kasus Penipuan di Warung Bandung dengan Modus Sembunyikan Uang Kembalian

- 31 Oktober 2021, 17:16 WIB
Pelaku penipuan dengan modus sembunyikan uang kembalian terekam CCTV di sebuah Warung di Jalan H. Yasin, Sukajadi, Kota Bandung, Sabtu 30 Oktober 2021
Pelaku penipuan dengan modus sembunyikan uang kembalian terekam CCTV di sebuah Warung di Jalan H. Yasin, Sukajadi, Kota Bandung, Sabtu 30 Oktober 2021 /Instagram @lensabandungraya

PRFMNEWS - Kasus penipuan pembeli di warung di wilayah Bandung Raya dengan modus sembunyikan uang kembalian terjadi lagi.

Baru-baru ini, tepatnya pada Sabtu 30 Oktober 2021, salah satu warung di Jalan H. Yasin, Kelurahan Sukabungah, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, disatroni pelaku penipuan dengan modus sembunyikan uang kembalian.

Peristiwa penipuan ini terjadi sekira pukul 12.56 WIB. Seluruh rangkaian peristiwa terekam CCTV yang terpasang di lokasi kejadian.

Baca Juga: Tanggapi Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Mantan Kapolda Jabar Kasih Saran Ini

Saat itu korban sedang menjaga warung, kemudian datang dua orang pria, salah satunya membeli barang seharga 32ribu rupiah menggunakan uang Rp100 ribu.

Kemudian oleh penjaga warung, dikembalian sebesar 68ribu rupiah (menggunakan uang Rp50rb, Rp10rb, Rp5rb, Rp2rb dan seribu rupiah) ke pembeli tersebut, sambil mengatakan (total kembalian) Rp68 ribu.

Selang beberapa detik, tiba-tiba pria tersebut bertannya harga total belanjaannya. Pelaku bertanya kenapa kembaliannya Rp20rb sedangkan uangnya 100ribu.

Pria tersebut diduga menukar uang Rp50 ribu dengan uang Rp20 ribu ke temannya.

Baca Juga: Sinopsis Film Lightyear, Karya Animasi Terbaru Disney

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x