Kapolda Jabar Apresiasi dan Dukung Penuh Baksos Bharatasena AKBARI 1996

- 23 September 2021, 19:20 WIB
Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Ahmad Dofiri  saat menghadiri acara baksos yang digelar oleh Bharatasena AKBARI 1996
Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Ahmad Dofiri saat menghadiri acara baksos yang digelar oleh Bharatasena AKBARI 1996 /BUDI SATRIA/PRFM


PRFMNEWS - Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Ahmad Dofiri mengapresiasi kegiatan bakti sosial (baksos) yang digelar oleh Bharatasena AKBARI 1996, di Kabupaten Bandung, pada Kamis 23 September 2021.

Kegiatan itu berlangsung di Mapolresta Bandung, sebanyak 4.000 paket sembako dan voucher belanja dibagikan kepada masyarakat terdampak Covid-19.

"Ini acara yang luar biasa, saya selaku Kapolda dan senior merasa bangga sekali dengan acara yang digelar oleh Bharatasena AKBARI 1996," ujar Kapolda kepada wartawan.

Baca Juga: Sahrul Gunawan Punya Rencana Gabungkan Kegiatan Vaksinasi dengan Festival UMKM di Bandung

Ia berharap kegiatan baksos ini bisa sangat membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Ia juga berharap sinergitas antara TNI dan Polri semakin kuat terbangun.

Baca Juga: 1.296 Sekolah jadi Klaster PTM, Kemendikbud: Relatif Kecil

"Yang paling penting pada kegiatan ini adalah nilai sinergitas TNI – POLRI yang sampai kapanpun harus bisa maju dan semakin kompak," katanya.

Ahmad Dofiri juga mengapresiasi kegiatan serbuan vaksinasi kepada 9.256 warga Kabupaten Bandung dan dibuatnya aplikasi dalam rangka untuk memberikan pelatihan kepada para UMKM.

Baca Juga: Wagub Uu Janji Bebenah Transportasi Jabar agar Aman dan Nyaman

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x