Meski Kasus Covid-19 Melandai, Program Vaksinasi Tetap Jadi Prioritas Pemerintah Kabupaten Bandung

- 17 Agustus 2021, 11:10 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna, dan Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan.
Bupati Bandung Dadang Supriatna, dan Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan. /budi satria/PRFM

PRFMNEWS - Memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-76 di tengah kondisi pandemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Bandung berupaya tetap menjaga dan menyelamatkan warga salah satunya dengan program vaksinasi.

Bupati Bandung Dadang Supriatna, mengatakan upaya program vaksinasi kepada warga Kabupaten Bandung merupakan prioritas pertama.

"Prioritas pertama yaitu bagaimana untuk terus dilakukan vaksinasi," ucap Dadang Supriyatna usai Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-76 di lapangan Upakarti, Kabupaten Bandung, Selasa 17 Agustus 2021.

Baca Juga: Makna Kemerdekaan di Tengah Pandemi Covid-19, Ridwan Kamil: Ubah Kesedihan Jadi Semangat Gotong Royong

Baca Juga: Gubernur Jabar Ridwan Kamil: Jangan Sia-Siakan Pengorbanan Para Pahlawan Kemerdekaan

Kabar baiknya, kata Dadang, saat ini kasus penularan Covid-19 di Kabupaten Bandung terus melandai.

"Saat ini tinggal 2.300 dari semenjak bulan Juni di 6.500. Nah saat ini sudah di 2.300 yang masih terpapar. Tingkat kesembuhan sudah di atas rata-rata yaitu 300an," lanjutnya.

Capaian ini menurutnya merupakan kerja semua pihak.

Termasuk pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM yang akhirnya kembali diperpanjang.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x