Soal Vaksinasi, Oded Mengaku Belum Terima Roadmap

- 17 Desember 2020, 12:45 WIB
Wali Kota Bandung, Oded M Danial mengeluarkan Instruksi Wali Kota tentang tentang penegakan protokol kesehatan untuk pengendalian penyebaran Covid-19
Wali Kota Bandung, Oded M Danial mengeluarkan Instruksi Wali Kota tentang tentang penegakan protokol kesehatan untuk pengendalian penyebaran Covid-19 /HUMAS BANDUNG


PRFMNEWS - Wali Kota Bandung, Oded M Danial mengaku belum menerima roadmap atau peta jalan tentang program vaksinasi Covid-19 dari pemerintah pusat.

Ia berharap, kegiatan vaksinasi dapat segera terealisasi agar pandemi Covid-19 segera berlalu dan masyarakat bisa kembali beraktivitas normal.

"Mekanisme (vaksinasi) belum dapat, kebijakan turunan belum dapat," ujar Oded di Pendopo Kota Bandung, Kamis 17 Desember 2020.

Baca Juga: Pemkot Bandung Gelontorkan Rp144 Miliar untuk Siswa Tidak Mampu

Baca Juga: Ini Peta Zona Merah, Oranye, dan Kuning Covid-19 Terbaru di Jawa Barat

Oded mengapresiasi kebijakan Presiden Joko Widodo yang menggratiskan vaksin Covid-19 untuk masyarakat, tapi untuk langkah turunan bagi pemerintah daerah belum ada.

"Tentu saja kami semua ingin secepatnya turun (vaksin), ingin selesai juga masalah covid-19," jelasnya.

Oded menjelaskan, pegawai Dinas Kesehatan beberapa waktu lalu telah mengikuti sosialisasi tentang vaksinasi dan prioritas masyarakat yang akan divaksin di antaranya tenaga kesehatan, TNI dan Polri.

Baca Juga: Mulai Besok 18 Desember 2020, Keluar Masuk Jakarta Wajib Sertakan Hasil Rapid Test Antigen

Baca Juga: Hati-hati, Hari Ini Ada Prediksi Angin Kencang Lagi di Bandung

Lebih lanjut Oded menambahkan, data menyangkut penerima vaksin Covid-19 yang akan diusulkan kepada pemerintah pusat masih belum ada.

Oded pun belum menyatakan apakah akan disuntik pertama di Kota Bandung jika vaksin sudah ada, karena masalah ini masih dalam penanganan pemerintah pusat.

" Ya kita tunggu saja dulu vaksin nya," pungkasnya.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah